MEDAN, - Badan Nasional Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Utara meng-update data korban banjir dan longsor yang melanda wilayahnya sejak Senin .Berdasarkan data terbaru, Senin pukul 17.00 WIB, korban meninggal bertambah 40 orang, total jumlahnya kini 281 orang."Rekapitulasi dampak korban bencana alam sementara di Sumut meninggal dunia 281 jiwa, hilang 174 jiwa, 614 terluka, dan 547.971 mengungsi," ujar Kepala Bidang Penanganan Darurat, Peralatan, dan Logistik BPBD Sumut, Sri Wahyuni Pancasilawati, dalam keterangan tertulisnya.Sri Wahyuni menyebut masih ada 17 daerah di Sumut yang terdampak bencana tersebut.Baca juga: Update Korban Banjir di Deli Serdang: 16 Meninggal, Pengungsi 3.764 OrangLokasi terparah berada di Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng).Total korban meninggal dunia 86 orang, luka-luka 508 orang, hilang 104 orang, dan sebanyak 8.444 orang masih mengungsi.Selanjutnya, lokasi terparah kedua berada di Kabupaten Tapanuli Selatan."Di sana ada 279.974 orang yang terdampak, rinciannya korban meninggal dunia 79 orang, hilang 38 orang, terluka 49 orang, dan pengungsi berjumlah 5.366," ujar Sri Wahyuni.Kemudian, lokasi terparah ketiga yakni Kota Sibolga, total korban yang terdampak 91.747 orang.Korban meninggal dunia 47 orang, hilang 12 orang, luka 45 orang, dan mengungsi 17.824 jiwa.Baca juga: Akses Darat Terputus, Polri Kerahkan Armada Udara Kirim Bantuan ke Sumbar, Sumut, dan AcehTerkait musibah ini, Tim SAR gabungan terus mencari korban yang hilang dan termasuk juga memberikan bantuan melalui udara di daerah yang masih terisolasi.Presiden Prabowo Subianto juga telah meninjau lokasi bencana di Tapanuli Tengah.Dia juga menyebut pemerintah kini memprioritaskan mengirimkan bantuan kepada para korban."Kami sekarang prioritas bagaimana bisa segera kirim bantuan-bantuan yang diperlukan, terutama BBM yang sangat penting. Listrik sebentar lagi saya kira bisa dibuka semuanya. Ada beberapa desa yang terisolasi, insya Allah bisa kami tembus," ucap Prabowo saat melakukan peninjauan.
(prf/ega)
BPBD Update Korban Banjir-Longsor Sumut: 281 Meninggal, 174 Hilang, dan 547.971 Mengungsi
2026-01-12 05:28:49
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 05:42
| 2026-01-12 04:31
| 2026-01-12 04:12
| 2026-01-12 04:02
| 2026-01-12 03:43










































