SEMARANG, - Kasus kematian Dwinanda Linchia Levi (35), dosen Fakultas Hukum (FH) Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Semarang, Jawa Tengah, masih terus didalami.Korban ditemukan meninggal dunia di kostel wilayah Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah, pada Senin .Seorang perwira polisi, AKBP Basuki, juga diketahui bersama sempat bersama korban.Kini, polisi sudah mulai membuka sejumlah temuan, mulai dari hubungan antara dosen Untag dan AKBP Basuki, hingga sejumlah barang bukti yang disita saat olah tempat kejadian perkara (TKP).Baca juga: Desak Polisi Ungkap Kasus Kematian Dosen Untag. Kuasa Hukum: Jangan Sampai CCTV Enggak Berfungsi Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Artanto mengatakan bahwa AKBP Basuki sudah memberikan keterangan soal hubungan dengan dosen perempuan itu."Dari hasil keterangan kemarin, AKBP Basuki mengakui ada hubungan dengan Dosen Levi," kata Artanto, Senin .Hubungan itu sudah terjalin sejak 2020."Sejak 2020, sudah melakukan hubungan intens dengan almarhumah," ujarnya.Baca juga: Kematian Dosen Muda Untag, Kode di Balik Pelanggaran AKBP BasukiSelain pengakuan AKBP Basuki, penyidik juga sudah mengumpulkan sejumlah barang bukti.Saat dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), polisi menyita pakaian milik AKBP Basuki hingga obat-obatan yang ditemukan di kamar tersebut."Di mana pada saat olah TKP (tempat kejadian perkara), kita menyita baju milik AKBP B maupun milik saudari D. Kemudian kita menyita juga obat-obatan yang ada di kamar itu," kata Artanto.Selain itu, penyidik juga menyita seprai dan selimut yang berasal dari kamar ditemukannya korban."Barang bukti tersebut nanti akan kita gunakan sebagai bukti awal dan menyusun kronologi suatu peristiwa tersebut," lanjut dia.Khusus untuk temuan obat-obatan, penyidik sedang membawa barang bukti tersebut ke laboratorium forensik untuk dilakukan pendalaman."Dicek apakah obat-obatan tersebut berdasarkan resep dokter atau dari obat-obatan luar yang tanpa resep dokter," ujarnya.Baca juga: Update Kematian Dosen Muda Untag, Istri Sah AKBP Basuki Disebut Memberikan Kesaksian
(prf/ega)
Polisi Ungkap Bukti Kematian Dosen Untag: Pakaian AKBP Basuki dan Obat-obatan di TKP
2026-01-12 04:10:55
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 03:59
| 2026-01-12 03:51
| 2026-01-12 02:57
| 2026-01-12 02:47










































