Jakarta - Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana mendampingi Presiden Prabowo Subianto menjenguk guru dan siswa SDN 01 Kalibaru yang dirawat di RS Koja akibat ditabrak mobil pengangkut makan bergizi gratis (MBG). Dadan mengatakan ada dua siswa dan 1 guru yang masih dirawat di RS Koja.Menurut dia, kondisi para korban sudah stabil. Bahkan, korban yang menjalani perawatan di ICU sudah dapat berkomunikasi dengan Prabowo."Kondisinya baik stabil, yang satu yang di ICU sudah bisa berkomunikasi dengan Pak Presiden, bahkan ingat yang datang siapa," kata Dadan di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa .AdvertisementDia mengatakan salah satu korban juga sempat menyebutkan makanan kesukaannya yakni, ayam goreng. Dadan menuturkan Prabowo pun berjanji akan membawakan ayam goreng untuk korban tersebut."Kemudian ketika ditanya makanan favorit apa, bisa menyebutkan bahwa dia suka ayam goreng, nanti pak presiden akan memberikan ayam kesukaan anak itu," jelas dia.
(prf/ega)
Kepala BGN Ungkap Kondisi Korban yang Ditabrak Mobil Pengangkut MBG
2026-01-11 14:45:23
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 14:26
| 2026-01-11 14:00
| 2026-01-11 13:44
| 2026-01-11 13:39










































