Kala Momok Man United di Old Trafford adalah Bournemouth...

2026-01-11 23:43:51
Kala Momok Man United di Old Trafford adalah Bournemouth...
- Manchester United harus menelan hasil imbang dengan skor mencolok kontra Bournemouth.Skor Man United vs Bournemouth pada pekan ke-16 Liga Inggris, Selasa dini hari WIB di Old Trafford, berakhir 4-4.Hasil imbang tersebut memperpanjang catatan Man United tanpa kemenangan atas Bournemouth di Liga Inggris.Dalam lima pertemuan terakhir sejak musim 2023-2024, Man United belum mampu meraih tiga poin saat menghadapi klub asal pesisir selatan Inggris itu.Sebelum duel 4-4 ini, Old Trafford sempat dua kali menjadi tempat Bournemouth meraih kemenangan dengan skor 3-0.Catatan tersebut memperlihatkan konsistensi Bournemouth saat bertandang ke markas Man United.Dengan tambahan empat gol pada pekan ke-16, Bournemouth juga mencatatkan torehan tiga gol atau lebih di Old Trafford secara beruntun sejak musim 2023-2024.Baca juga: Hasil Man United Vs Bournemouth 4-4: Drama Delapan Gol di Old TraffordMeski tampil di hadapan pendukung tuan rumah, Bournemouth kembali mengguncang Man United.Pertandingan berjalan terbuka dan menghadirkan delapan gol. Skor akhir 4-4 menutup duel dengan intensitas tinggi sejak menit awal hingga akhir laga.Man United sempat membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-13 lewat Amad Diallo. Bournemouth merespons pada menit ke-40 melalui Antoine Semenyo.Menjelang jeda, Casemiro membawa tuan rumah kembali unggul 2-1. Situasi berubah cepat setelah babak kedua dimulai. Evanilson mencetak gol penyama satu menit setelah kick-off babak kedua.AFP/BEN STANSALL Striker Bournemouth, Justin Kluivert, bereaksi setelah laga Liga Inggris antara Tottenham Hotspur dan Bournemouth di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 9 Maret 2025. Pertandingan berakhir dengan skor 2-2.Baca juga: Klasemen Liga Inggris Usai Man United Vs Bournemouth: MU Gagal Dekati Empat BesarBournemouth kemudian berbalik memimpin 3-2 lewat Marcus Tavernier pada menit ke-52. Man United bangkit pada fase akhir laga.Bruno Fernandes mencetak gol pada menit ke-77, disusul Matheus Cunha dua menit berselang.Skor 4-3 membuat publik Old Trafford berharap kemenangan. Namun, Bournemouth kembali menyamakan skor melalui Eli Junior Kroupi pada menit ke-84.Hasil ini membuat Man United harus puas menambah satu poin. Hingga pekan ke-16 Liga Inggris 2025-2026, Setan Merah berada di posisi keenam klasemen sementara dengan raihan 26 poin.Jumlah tersebut sama dengan poin yang dimiliki Crystal Palace, Liverpool, dan Sunderland.Baca juga: Man United Vs Bournemouth 4-4: Ruben Amorim Soroti Masalah Akut Setan MerahBagi Bournemouth, hasil imbang di Old Trafford kembali mempertegas performa mereka saat menghadapi Man United.Delapan gol dari delapan pemain berbeda menjadi catatan menarik dari laga ini.Kendati demikian, Bournemouth masih bertengger di luar 10 besar klasemen Liga Inggris, tepatnya peringkat ke-13 via 21 poin.


(prf/ega)