Galang Donasi Rp 4 Miliar, Tiktoker Vilmei Turun Langsung Bantu Korban Banjir Sumatera

2026-01-12 04:59:57
Galang Donasi Rp 4 Miliar, Tiktoker Vilmei Turun Langsung Bantu Korban Banjir Sumatera
JAKARTA, - Tiktoker sekaligus YouTuber Meicy Villia atau lebih dikenal Vilmei turun langsung membantu korban banjir di Sumatera.Vilmei juga tampak menggalang donasi untuk para korban yang terdampak langsung akibat banjir tersebut.Dalam unggahan Instagram-nya, Vilmei langsung berangkat dari Jakarta untuk datang langsung ke Aceh.Baca juga: Datang ke Lokasi Banjir di Sumatera Barat, Ria Ricis Hibur Anak-anak hingga Bantu di Dapur UmumAdapun Vilmei mengaku menempuh waktu selama 10 jam untuk sampai ke lokasi titik banjir.“10 jam dari Jakarta akhirnya kita sampai di titik banjir yang ada di Aceh. Kita sampai di sini udah gelap dan enggak kondusif karena tadi habis hujan besar ya,” kata Vilmei dikutip Kompas.com dari akun Instagram-nya, Senin .Lebih lanjut Vilmei tampak mengunjungi salah satu posko pengungsian yang ada di Aceh dan memperlihatkan kondisi para pengungsi.Baca juga: Dian Sastro Galang Rp 239 Juta untuk Bantu Perempuan dan Anak Korban Bencana SumateraVilmei juga terlihat memborong kebutuhan pokok yang ada di sebuah warung untuk langsung disalurkan kepada korban.Selain itu, Vilmei juga melihat bekas banjir bandang yang mana rumah-rumah warga kini tertimbun lumpur.Kondisi ini membuat Vilmei terus mengajak agar publik meringankan beban dengan berdonasi.Dari pantauan Kompas.com, aksi donasi Vilmei melalui Rumah Zakat kini sudah terkumpul Rp 4 miliar lebih dari 70.000 lebih donatur.Baca juga: Soroti Bencana di Sumatera, Andre Taulany: Jangan Tebang-tebangin PohonDonasi tersebut akan diberikan kepada mereka yang membutuhkan akibat banjir yang terjadi beberapa waktu lalu.Diberitakan sebelumnya, beberapa pesohor negeri turun langsung membantu para korban yang terdampak banjir.Mereka adalah Atta Halilintar, Praz Teguh, Zaskia Adya Mecca, Chiki Fawzi, Eko Patrio, dan masih banyak lagi.Baca juga: Solidaritas Musisi untuk Sumatera: Konser Amal Dadakan dan Pesan Kritis untuk PemerintahLalu yang terbaru Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang langsung mengirimkan bantuan senilai Rp 15 miliar untuk beberapa daerah banjir di Sumatera.Sebagai informasi, menurut data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) per 7 Desember 2025 kemarin mencatat jumlah korban tewas akibat banjir di Sumatera bertambah menjadi 921 orang.A post shared by Meicy Villia ???? (@vilmei)


(prf/ega)