JAKARTA, - Kesehatan tulang sering disepelekan, karena manfaatnya dirasa tidak terlalu menonjol laiknya kulit wajah usai dirawat pakai beragam produk skincare.Padahal, tulang berperan besar dalam kehidupan manusia. Mengapa kesehatan tulang perlu dijaga?“Supaya manusia itu bisa bergerak, manusia itu butuh kesehatan tulang dan sendi, serta otak. Jadi, kesehatan tulang ini amat sangat penting di dalam kehidupan manusia,” ungkap dr. Daniel Petrus Marpaung, SpOT (K) dari Siloam Hospitals Kebon Jeruk, kepada Kompas.com di Jakarta Selatan pada Kamis .Baca juga: 6 Macam Asupan yang Bantu Jaga Kesehatan TulangManusia hidup untuk bergerak lantaran dilahirkan bukan untuk menjadi makhluk yang statis, tetapi dinamis.Bahkan, manusia sudah mulai bergerak sejak di dalam perut, yakni dengan menendang-nendang perut ibu, memutar posisi, atau menggerakkan sikut.Ketika sudah lahir, manusia akan belajar untuk tengkurap, merangkak, duduk, berdiri, berjalan, dan berlari. Pada akhirnya, segala aktivitas bisa dilakukan dengan mahir.Hal-hal sederhana yang bisa dilakukan karena tulang yang kuat dan sehat, tetapi sering disepelekan, adalah berjalan, jongkok, berlari, dan melompat.Kendati demikian, semua tidak bisa tercapai apabila kesehatan tulang tidak dijaga. Sebab, permasalahan kesehatan tulang sudah ada sejak manusia dilahirkan sampai menutup usia.“Pasti ada saja masalah kesehatan tulang. Mulai dari lahir, bisa terjadi kaki pengkor, bisa juga terjadi pergeseran panggulnya. Kemudian, artinya dia terlambat untuk milestone-nya. Semua berhubungan dengan kesehatan tulang,” tutur dr. Daniel.Memasuki fase remaja, bagaimana anak beraktivitas bisa berpengaruh terhadap kesehatan tulang mereka. Misalnya anak mengalami cedera saat berolahraga.Kesehatan tulang juga bisa terdampak melalui aktivitas sehari-hari, misalnya mengalami kecelakaan kerja atau rumah tangga, yang menyebabkan patah tulang atau pergeseran sendi.“Masuk lagi pada usia yang lebih lanjut lagi, nanti makin kelamaan bisa terjadi pengapuran atau osteoartritis. Ataupun juga bisa terjadi keropos tulang, ataupun osteoporosis. Jadi, dari awal sampai akhir hidup manusia, bisa saja ada masalah tulang,” kata dr. Daniel.Baca juga: 3 Rekomendasi Latihan Otot dari Dokter Ortopedi untuk Kesehatan TulangPermasalahan tulang bisa terjadi karena hal-hal di luar kendali manusia, seperti lahir dengan kondisi tulang yang tidak normal maupun kecelakaan.Kendati demikian, permasalahan tulang juga bisa terjadi karena manusia tidak menjaga kesehatan tulang dengan baik.kompas.com / Nabilla Ramadhian dr. Daniel Petrus Marpaung, SpOT (K) dari Siloam Hospitals Kebon Jeruk, kepada Kompas.com di Jakarta Selatan pada Kamis .Menurut dr. Daniel, masalah-masalah penyakit di bidang tulang dan sendi memiliki banyak klasifikasi. Namun, yang paling sering adalah trauma atau traumatologi.
(prf/ega)
Sering Disepelekan, Mengapa Kesehatan Tulang Perlu Dijaga?
2026-01-12 07:58:08
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 10:20
| 2026-01-12 10:09
| 2026-01-12 08:24
| 2026-01-12 08:17
| 2026-01-12 07:48










































