Profil Saifullah Yusuf: Sosok yang Soroti Penggalangan Dana untuk Korban Bencana

2026-01-11 04:09:04
Profil Saifullah Yusuf: Sosok yang Soroti Penggalangan Dana untuk Korban Bencana
- Saifullah Yusuf, yang lebih dikenal dengan nama Gus Ipul, adalah seorang politisi dan tokoh publik Indonesia yang kini menjabat sebagai Menteri Sosial (Mensos).Belakangan, nama Gus Ipul, menjadi sorotan setelah pernyataannya mengenai penggalangan dana bagi korban bencana di Sumatera.Ia menanggapi banyaknya aksi solidaritas dari berbagai pihak untuk Sumatera, mulai dari artis hingga influencer.Baca juga: Gus Ipul Imbau Warga NU Tetap Tenang Terkait Dinamika Internal PBNU“Tetapi, sebaiknya kalau menurut ketentuan itu izin dulu. Ya izinnya bisa dari kabupaten, kota, atau juga dari Kementerian Sosial,” ujar Gus Ipul di Kantor Kemensos, Salemba, Jakarta Pusat, Selasa .Gus Ipul lahir di Pasuruan pada 28 Agustus 1964 dan kini berusia 61 tahun.Menempuh pendidikan di Madrasah Ibtidaiyah Mambaul Ma'arif Denanyar, Jombang, Jawa Timur, Gus Ipul kemudian melanjutkan pendidikan ke SMP Islam Pasuruan dan SMA Islam yang sama.Ia lalu melanjutkan studinya di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Nasional.Keponakan Abdurrahman Wahid (Gus Dur), ini mulai terjun ke dunia politik melalui organisasi sayap pemuda Nahdlatul Ulama (NU), GP Ansor.Pada 1999, Gus Ipul terpilih menjadi Ketua Umum GP Ansor menggantikan Iqbal Assegaf yang wafat.Karier politik Gus Ipul semakin cemerlang setelah bergabung dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan menjabat sebagai Sekjen PKB pada 2002.Baca juga: Mensos Gus Ipul Klaim 330.000 Keluarga Naik Kelas, Begini Cek Penerima Bansos PKH dengan KTPTidak hanya itu, Gus Ipul juga pernah menjabat sebagai Menteri Negara Pembangunan Daerah Tertinggal pada era Presiden ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).Setelah keluar dari jabatannya akibat konflik internal di PKB, Gus Ipul ikut serta dalam Pilkada Jatim 2008 sebagai calon wakil gubernur, berpasangan dengan Soekarwo.Ia pun berhasil menang dan dilantik pada 21 Januari 2009.Setelah terpilih kembali pada Pilkada Jatim 2013 dan 2018, Gus Ipul juga sempat maju dalam Pilkada Kota Pasuruan pada 2020.Ia berpasangan dengan Adi Wibowo dan memenangkan pemilu tersebut.


(prf/ega)