Cegah Perbuatan Mesum di Teras Cihampelas, Satpol PP Bandung Optimalkan Patroli

2026-01-16 19:52:51
Cegah Perbuatan Mesum di Teras Cihampelas, Satpol PP Bandung Optimalkan Patroli
BANDUNG,  - Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung, Bambang Sukardi menyampaikan, Satpol PP Kota Bandung maupun kewilayahan akan meningkatkan patroli di Teras Cihampelas untuk meminimalkan kegiatan negatif yang dilakukan masyarakat, termasuk perbuatan mesum di sana. "Ke depan patroli harus lebih dioptimalkan, baik dari sisi waktu maupun pola pengawasan. Mengingat panjang dan luas kawasan tersebut cukup besar, maka petugas tidak bisa hanya ditempatkan di satu titik. Perlu dilakukan plotting petugas, mulai dari bagian tengah, ujung barat, hingga ujung timur kawasan," kata Bambang di Balai Kota Bandung, Rabu .Baca juga: Pakai APBD, Farhan Upayakan Teras Cihampelas Dibongkar Tahun DepanIa menanggapi beredarnya video di media sosial mengenai muda-mudi yang diduga berbuat mesum di Teras Cihampelas pada siang atau sore hari. Bambang menyatakan bahwa Satpol PP sudah melakukan penjagaan Teras Cihampelas selama 24 jam yang dibagi dalam tiga shift.Dalam rentang waktu tertentu, petugas juga berkeliling menyisir lokasi. "Yang jelas, kejadian ini menjadi bahan evaluasi bagi saya selaku Kasatpol PP untuk melakukan pembinaan kepada petugas lapangan," ucap dia.Sejauh ini, pihaknya belum menerima aduan terkait perbuatan mesum tersebut. Bambang juga tidak mengetahui kebenaran terkait video itu, seperti kapan perbuatan mesum dalam video itu terjadi.Baca juga: Dukung Bongkar Teras Cihampelas, Dedi Mulyadi: Besi-besi Halangi Pandangan, Estetika RusakKendati demikian, jika perbuatan mesum pemuda-pemudi itu benar adanya, ia tak mau disebut kecolongan.Sebab, menurut dia, Satpol PP telah berjaga dan memang area teras Cihampelas ini terbilang panjang. "Kalau disebut kecolongan seperti yang tadi saya sampaikan, perlu dipahami bahwa Teras Cihampelas itu areanya memanjang dan memiliki sembilan pintu akses. Setelah pukul 22.00 WIB, pintu-pintu tersebut sebenarnya sudah ditutup, sehingga hanya tersisa satu pintu akses yang bisa dilalui," kata Bambang."Orang yang berniat melakukan perbuatan tidak pantas biasanya memang sudah merencanakan dan mencuri kesempatan. Hal-hal seperti ini tentu menjadi bahan evaluasi, bukan hanya bagi Satpol PP, tetapi juga bagi seluruh pihak terkait," kata dia. 


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#5

Pada hari penerapan, ganjil genap berlaku dalam dua sesi, yakni pagi pukul 06.00–10.00 WIB dan sore pukul 16.00–21.00 WIB. Pengendara yang melintas di akses tol yang terhubung langsung dengan jalan ganjil genap tetap wajib menyesuaikan pelat nomor kendaraan.Baca juga: Wisatawan Menuju Gunungkidul Diimbau Gunakan Jalur AlternatifAdapun 28 akses gerbang tol di Jakarta yang terkena ganjil genap pada pekan ini sebagai berikut:1. Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang2. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso3. Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 24. Off ramp Tol Tomang/Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama5. Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 16. Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan7. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar8. Off ramp Tol Benhil/Senayan/Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda9. Off ramp Tol Kuningan/Mampang/Menteng sampai simpang Kuningan10. Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 211. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai simpang Pancoran12. Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet13. Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 214. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai Jalan Pancoran Timur II15. Off ramp Tol Cawang/Halim/Kampung Melayu sampai simpang Jalan Otto Iskandardinata-Jalan Dewi Sartika16. Simpang Jalan Dewi Sartika-Jalan Otto Iskandardinata sampai Gerbang Tol Cawang17. Off ramp Tol Halim/Kalimalang sampai Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang18. Jalan Cipinang Cempedak IV sampai Gerbang Tol Kebon Nanas19. Jalan Bekasi Timur Raya sampai Gerbang Tol Pedati20. Off ramp Tol Pisangan/Jatinegara sampai Jalan Bekasi Barat21. Off ramp Tol Jatinegara/Klender/Buaran sampai Jalan Bekasi Timur Raya22. Jalan Bekasi Barat sampai Gerbang Tol Jatinegara23. Simpang Jalan Rawamangun Muka Raya-Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun24. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya25. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan26. Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas27. Off ramp Tol Cempaka Putih/Senen/Pulogadung sampai simpang Jalan Letjend Suprapto-Jalan Perintis Kemerdekaan28. Simpang Jalan Pulomas sampai Gerbang Tol Cempaka Putih

| 2026-01-16 18:06