- Papeda merupakan makanan khas Papua yang berbahan dasar sagu. Penganan ini memiliki tekstur dan cita rasa yang unik.Selain teksturnya yang kenyal dan cenderung lengket seperti lem, papeda asli Papua berwarna bening dan cenderung hambar."Untuk papeda, sebenarnya setiap suku yang ada di Indonesia Timur itu punya cara masing-masing untuk membuat papeda," kata Chef Charles Toto “The Jungle Chef” dari Papua ketika ditemui Kompas.com usai Cooking Experience Hangi X Bubigi di Sekolah Seniman Pangan Bekasi, Rabu .Chef Toto menuturkan bahwa tidak semua wilayah di Papua menghasilkan tanaman sagu.Baca juga: Gibran Pakai Noken Saat ke Papua, Apa Itu?Tanaman ini umumnya tumbuh di wilayah pesisir hingga ketinggian sekitar 600 meter di atas permukaan laut (mdpl).Kompas.com/Krisda Tiofani Chef Charles Toto ?The Jungle Chef? dari Papua ketika ditemui Kompas.com usai Cooking Experience Hangi X Bubigi di Sekolah Seniman Pangan Bekasi, Rabu .Bukan sagu, masyarakat Papua yang hidup di pegunungan umumnya mengonsumsi hasil tanam berupa umbi-umbian sebagai sumber karbohidrat.Dalam kesempatan yang sama, Chef Toto membagikan cara membuat papeda asli Papua yang dapat kamu ikuti di rumah.Kunci membuat papeda terletak pada perbandingan sagu dan air, serta suhu air yang digunakan. Selengkapnya, simak resep papeda dari Chef Toto berikut ini.Baca juga: Cerita di Balik Kopi Asal Pegunungan Arfak Papua, Akhirnya Raih JuaraBahan:1. Rebus air sampai mendidih. Air panas diperlukan saat mencampur sagu agar tekstur papeda kental.2. Siapkan sagu di dalam mangkuk tahan panas, tuang air mendidih sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga matang merata.3. Sajikan papeda dengan ikan kuah kuning. Baca juga:
(prf/ega)
Cara Membuat Papeda ala Chef Asli Papua, Simak Takaran Bahannya
2026-01-11 03:16:51
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 03:37
| 2026-01-11 03:16
| 2026-01-11 02:34
| 2026-01-11 01:55










































