JAKARTA, – Sejumlah festival musik ternama Tanah Air akan bersaing dalam kategori Music Festival of the Year di ajang Indonesian Music Awards (IMA) 2025.Adapun festival-festival yang masuk dalam kategori tersebut, yakni Pestapora, Prambanan Jazz, Soundfest, Synchronize Fest, dan The Sounds Project.Festival Director Pestapora, Kiki Aulia Ucup, serta Director of Communications Synchronize Fest, Aldila Karina Putri, selaku perwakilan nominasi, menyambut baik hadirnya kategori baru ini.Baca juga: Indonesian Music Awards 2025 Siap Digelar Bulan DepanMenurut mereka, penghargaan tersebut bukan sekadar ajang kompetisi, melainkan bentuk apresiasi terhadap pelaku industri musik dan penyelenggara festival di Indonesia."Kami merasa diapresiasi dan senang. Sebenarnya festival musik itu wadah, bukan sekadar ajang bersaing. Tapi kalau dikompetisikan dengan cara yang positif, tentu akan seru,” ujar Kiki Ucup dalam jumpa pers di Studio RCTI+, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu .“Senang bisa mendapat apresiasi dan nominasi award ini. Tapi bagi kami, bukan soal persaingan, melainkan tentang medium bagi musisi dan lahirnya talenta baru,” timpal Aldila.Baca juga: Daftar Pemenang Indonesian Music Awards 2022, Lesti dan Rizky Febian Borong Dua PialaSebagai informasi, Indonesian Music Awards 2025 telah memasuki tahun kelima penyelenggaraannya.Rencananya, ajang penghargaan ini akan digelar pada 19 Desember 2025.Director of Programming and Acquisition MNC Media, Dini Putri, mengatakan kebanggaan tersendiri karena ajang penghargaan ini bisa terus berjalan dan berkembang setiap tahunnya.Baca juga: Menang Dua Penghargaan, Intip Gaya Simpel Salma Salsabil di IMA 2024“Tahun ini kami sangat berbahagia karena kedatangan Kementerian Ekonomi Kreatif. Tujuannya agar apresiasi musik semakin terasa di ranah lokal, terutama di dunia streaming. Kami ingin terus menggali potensi musik Indonesia,” ujar Dini.Diketahui, IMA 2025 akan menghadirkan 14 kategori penghargaan, salah satunya Music Festival of the Year, yang menjadi bentuk pengakuan terhadap geliat industri musik dan festival di Indonesia.
(prf/ega)
5 Festival Musik Indonesia Bersaing di Kategori Baru Indonesian Music Awards 2025
2026-01-11 22:48:02
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 21:22
| 2026-01-11 20:59
| 2026-01-11 20:58
| 2026-01-11 20:43










































