Segini Hadiah yang Dibawa Pulang Napoli Usai Raih Gelar Piala Super Italia

2026-01-12 06:48:54
Segini Hadiah yang Dibawa Pulang Napoli Usai Raih Gelar Piala Super Italia
- Napoli berhasil merebut gelar juara Piala Super Italia (Supercoppa Italiana) 2025-2026 usai menghajar Bologna 2-0.Partai final Piala Super Italia 2025-2026 Napoli vs Bologna berlangsung di stadion Al Awwal Park, Riyadh, Arab Saudi, pada Selasa dini hari WIB.Dua gol penentu kemenangan Napoli dicetak oleh winger asal Brasil, David Neres pada menit ke-39 dan 57.Hasil ini memastikan Napoli berhasil merebut gelar juara ketiganya di ajang Piala Super Italia setelah musim 1990-1991 dan 2014-2015.Baca juga: Napoli Juara Super Coppa Italiana, Rasmus Hojlund Sindir Man United?Sementara itu, Bologna gagal merebut gelar juara pertamanya di ajang ini setelah melakoni debut pada tahun ini.Meski begitu, kedua tim dikabarkan tetap mengantongi hadiah yang fantastis setelah berhasil tampil ke partai final.Pihak penyelenggara memberikan hadiah uang yang besar dan diberikan kepada empat tim peserta yang bertanding yaitu Napoli, Bologna, AC Milan, dan Inter Milan.Menurut laporan dari Calcio e Finanza yang disadur dari Football Italia, total hadiah yang disediakan penyelenggara untuk Piala Super Italia 2025 mencapai 23 juta euro atau mencapai Rp455,3 miliar.Dari jumlah tersebut, sekitar 2,4 juta euro (Rp47,5 miliar) diberikan kepada kedua semifinalis yang kalah, yakni AC Milan dan Inter.Sementara itu, tim runner up yaitu Bologna dilaporkan membawa pulang sekitar 6,7 juta euro atau Rp132,6 miliar.Baca juga: Skor Napoli Vs Bologna 2-0, Antonio Conte adalah Seorang MaestroNapoli yang berhasil meraih gelar juara tahun ini berhak mendapat hadiah senilai €9,5 juta (Rp188 miliar).Jumlah tersebut kabarnya akan meningkat menjadi 11 juta euro (Rp217,7 miliar) setelah mereka memainkan pertandingan persahabatan melawan pemenang Piala Super Arab Saudi.Dari total hadiah 23 juta euro tersebut, tersisa 2 juta euro (Rp39,5 miliar) yang akan dibagikan kepada 16 klub Serie A lainnya.AFP/PIERO CRUCIATTI Antonio Conte mengontrol bola dalam pertandingan sepak bola Serie A Liga Italia antara AC Milan vs Napoli di stadion San Siro di Milan, Italia utara, pada 28 September 2025. (Foto oleh Piero CRUCIATTI / AFP)Trofi tahun ini menjadi yang kedua diraih oleh Antonio Conte sepanjang kariernya sebagai pelatih.Terakhir kali ia merasakan juara yaitu pada tahun 2013 saat masih melatih Juventus usai di final mengalahkan Lazio 4-0.


(prf/ega)