TANGERANG SELATAN, – Pagar pembatas jalan yang sebelumnya dipasang Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN) di Jalan Puspitek, Setu, Tangerang Selatan, dibongkar oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) pada Senin siang.Berdasarkan pantauan Kompas.com di lokasi, pagar berwarna kuning-hitam yang sebelumnya terpasang di sisi kiri dan kanan jalan kini sudah tidak terlihat.Area tempat pagar berdiri hanya menyisakan bekas baut pada plang pembatas tinggi kendaraan.Baca juga: Satpol PP Bongkar Pagar BRIN di Jalan Puspitek Usai Warga Geruduk Gedung Pemkot TangselArus lalu lintas, baik kendaraan roda dua maupun roda empat, tampak kembali normal tanpa hambatan.Warga Muncul, Ahmad (bukan nama sebenarnya), yang tinggal tidak jauh dari lokasi, mengatakan, pembongkaran pagar dilakukan sekitar pukul 11.00 hingga 12.00 WIB oleh sekitar 20 anggota Satpol PP.“Iya betul tadi ada pencopotan pagar. Dari jam 11 atau 12-an gitu mulai dicopotin,” kata Ahmad saat ditemui Kompas.com di lokasi, Senin.Saat pembongkaran pagar tersebut, kata Ahmad, warga hanya menyaksikan dari kejauhan.Namun, selama proses pembongkaran, dia mengakui tidak ada keterlibatan polisi.“Kan cuma nyopotin pagar doang, bukan nyopotin plangnya. Satpol PP aja yang turun, enggak ada polisi,” kata dia.Lebih lanjut, ia menjelaskan, pagar BRIN yang berada di sisi kanan dan kiri plang pembatas kendaraan itu telah terpasang selama sekitar dua tahun.Baca juga: Warga Muncul Datangi Gedung Pemkot Tangsel, Tagih Janji Pengembalian Fungsi Jalan PuspitekNamun, selama itu pagar tidak pernah difungsikan untuk menutup jalan secara penuh.Pagar milik BRIN tersebut hanya terpasang biasa dan kabarnya akan difungsikan pada awal tahun 2026."Soalnya rencananya kan abis tahun ini mau ditutup tapi enggak jadi karena banyak yang enggak setuju," kata dia.Ia pun berharap pembongkaran pagar tersebut dapat mengakhiri polemik terkait akses Jalan Puspitek.“Soalnya kalau ditutup, warga di sini mau makan apa? Enak di sana mah makannya pizza, di sini susah cari makanan,” ucap Ahmad.
(prf/ega)
Penampakan Jalan Puspitek Terkini Usai Pagar BRIN Dibongkar Satpol PP
2026-01-12 11:13:50
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 09:21
| 2026-01-12 09:17
| 2026-01-12 09:05
| 2026-01-12 09:03










































