– Aktor Vin Diesel mengungkapkan bahwa pesepakbola dunia Cristiano Ronaldo akan terlibat dalam film terakhir waralaba Fast & Furious.Pernyataan itu disampaikan Diesel melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.Dalam unggahan tersebut, Vin Diesel membagikan foto kebersamaannya dengan Cristiano Ronaldo. Ia menyebut pihak produksi telah menyiapkan peran khusus untuk bintang tim nasional Portugal itu.Baca juga: Vin Diesel Sebut Telah Siapkan Peran untuk Cristiano Ronaldo di Fast & Furious Terakhir“Semua orang bertanya, apakah dia akan berada dalam mitologi Fast… Harus kukatakan, dia benar-benar ada. Kami menulis peran untuknya,” tulis Vin Diesel, sembari menandai akun Cristiano Ronaldo.Waralaba Fast & Furious saat ini tengah mempersiapkan film ke-11 yang direncanakan menjadi penutup saga.Baca juga: Lama Berseteru, Vin Diesel Beri Pujian Manis untuk Dwayne Johnson, Perdamaian Jelang Fast X: Part 2?Namun, masa depan proyek tersebut masih menjadi tanda tanya. Laporan The Wall Street Journal menyebutkan bahwa naskah film belum sepenuhnya rampung, sementara Universal Pictures dikabarkan menginginkan anggaran produksi yang lebih kecil.Kondisi tersebut memunculkan sejumlah wacana, termasuk pengurangan peran karakter serta pemilihan lokasi yang lebih terbatas.Baca juga: Vin Diesel Jawab Kabar Pembatalan Film Terakhir Fast & FuriousHal ini sejalan dengan pernyataan Vin Diesel sebelumnya yang mengisyaratkan kembalinya latar cerita ke Los Angeles.Menanggapi spekulasi mengenai kelanjutan waralaba tersebut, Vin Diesel sempat mengunggah pernyataan bernada reflektif di media sosial bersama lawan mainnya, Michelle Rodriguez.Baca juga: Tasyi Athasyia Kaget Pinkan Mambo Jual Donat Fast Track Seharga Rp 2 Juta“Saya sering mengatakan, kreativitas adalah kunci segalanya. Ketika Anda menjaga integritas, sisanya akan mengikuti,” tulis Diesel.Dalam unggahan lainnya, Diesel juga menyinggung diskusinya dengan Rodriguez mengenai perjalanan waralaba Fast & Furious, termasuk dinamika pengembangan proyek serta ikatan emosional yang menurutnya melampaui pertimbangan bisnis semata.Baca juga: Sinopsis Film The Fast and the Furious: Tokyo Drift, Aksi Lucas Black Taklukkan Balapan di JepangIa mengisyaratkan bahwa film terakhir Fast & Furious akan tetap menghormati elemen-elemen yang dicintai penggemar, sekaligus menghadirkan sesuatu yang baru.Sebelumnya, Vin Diesel juga memberi sinyal kemungkinan kembalinya karakter Brian O’Conner, yang diperankan mendiang Paul Walker, serta menyebutkan target rilis film pada April 2027.Baca juga: Sinopsis Film The Fast and the Furious: Tokyo Drift, Aksi Lucas Black Taklukkan Balapan di JepangSementara itu, belum ada kepastian mengenai keterlibatan Dwayne Johnson dalam film tersebut.Johnson sempat muncul sebagai Luke Hobbs dalam Fast X (2023), meski hubungannya dengan Vin Diesel kembali menjadi sorotan setelah interaksi keduanya dinilai dingin di ajang Golden Globe tahun ini.
(prf/ega)
Cristiano Ronaldo Akan Tampil di Film Terakhir Fast & Furious
2026-01-12 03:21:52
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 03:53
| 2026-01-12 02:35
| 2026-01-12 02:30
| 2026-01-12 01:58










































