Jakarta - Menteri Lingkungan Hidup (Menteri LH) Hanif Faisol Nurofiq mendatangi Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) untuk mempersilahkan kembali Tempat Pemrosesan Akhir atau TPA Cipeucang beroperasi kembali.Kebijakan ini sebagai solusi penumpukan sampah yang sudah meresahkan warga karena bau yang ditimbulkan."Kami minta agar penanganan sampah yang di kota ini kembali dilakukan di Cipeucang sambil penataan ini dilakukan," uajr Menteri LH Hanif Faisol Nurofiq di Puspemkot Tangsel, Senin .AdvertisementHal ini karena melihat dinamika yang terjadi di Kota Tangsel dalam 10 hari terakhir. Bukan hanya itu saja, lanjut Hanif, Kementerian LH juga akan penanganan fasilitas pemulihan material atau material recovery facility, pada semua unit yang ada di Tangsel.Sebab, dia melihat, kapasitas Cipeucang sebenarnya hanya mampu menampung 400 ton sampah perhari, tapi volume sampah harian yang dihasilkan mencapai 1.100 ton perharinya."Sehingga ada selisiih hampir 600 ton per hari. Ini yang kemudian harus ditangani kedaruratannya," kata Hanif.Diketahui, sejak 10 Desember 2025 di TPA Cipeucang ditutup. Pemerintah Kota Tangsel melakukan kegiatan penataan gunungan sampah di antaranya membuat terasering.Selama penutupan TPA Cipeucang sampah banyak dijumpai di segala penjuru jalalanan serta pemukiman di Kota Tangsel, pemandangan tumpukan sampah paling mencolok di kawasan Ciputat dan juga Jalan Raya Serpong.
(prf/ega)
Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Sambangi Tangsel, Tangani Masalah Penumpukan Sampah
2026-01-12 05:53:11
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:14
| 2026-01-12 05:32
| 2026-01-12 05:28
| 2026-01-12 04:51










































