Kronologi Petani Karangsambung Tewas Mendadak di Depan Warung Pasar Dorowati, Sempat Beli Pakan Ternak

2026-01-12 12:37:05
Kronologi Petani Karangsambung Tewas Mendadak di Depan Warung Pasar Dorowati, Sempat Beli Pakan Ternak
KEBUMEN, - Seorang petani asal Kecamatan Karangsambung, Kabupaten Kebumen, meninggal dunia secara mendadak di depan sebuah warung makan di kompleks Pasar Dorowati, Kecamatan Klirong, Minggu sore .Pihak kepolisian memastikan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan tubuh pada korban. Dugaan sementara, korban meninggal akibat kondisi kesehatan.Korban diketahui bernama Satiman (58), warga Dukuh Rawabayem, Desa Wadasmalang. Sebelum kejadian, Satiman sempat membeli rendeng (pakan ternak) dan berencana beristirahat di sebuah warung makan.Baca juga: Berlatih di Tempat Tak Masuk Akal, Rahasia Kelincahan Pembalap Dunia Moto3 Veda EgaWakapolres Kebumen Kompol Faris Budiman menjelaskan bahwa korban jatuh secara tiba-tiba sebelum sempat memasuki warung.“Berdasarkan keterangan saksi, sebelum sempat masuk ke dalam warung, korban tiba-tiba jatuh dan tidak sadarkan diri. Warga yang melihat kejadian itu langsung berusaha memberikan pertolongan dan melaporkannya ke Polsek Klirong,” ujar Kompol Faris melalui sambungan telepon pada Senin .Tak lama setelah laporan warga, ambulans RSUD dr. Sudirman Kebumen tiba di lokasi. Namun petugas medis menyatakan korban telah meninggal dunia saat dilakukan pemeriksaan awal.Polsek Klirong bersama Tim Inafis dan Pamapta Polres Kebumen kemudian melakukan olah TKP. Di lokasi, polisi menemukan sepeda kayuh milik korban berikut rendeng yang baru dibeli, serta dompet berisi identitas dan uang tunai Rp840.000. Seluruh barang milik korban dinyatakan lengkap.“Hasil pemeriksaan medis tidak ditemukan luka akibat benda tumpul maupun tajam. Tidak ada tanda jerat ataupun indikasi keracunan. Kondisi tubuh korban belum menunjukkan tanda kaku maupun lebam mayat,” tambah Kompol Faris.Penanganan di TKP melibatkan petugas Polsek Klirong, Inafis Polres Kebumen, serta PMI Kebumen. Setelah pemeriksaan awal selesai, jenazah Satiman dievakuasi ke RSUD dr. Sudirman Kebumen untuk penanganan lanjutan.


(prf/ega)