PURWOKERTO, – Kecelakaan maut terjadi di Jalan DI Panjaitan, Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Kamis pagi.Sebuah mobil Honda Freed bernomor polisi AD 1398 SY menabrak sejumlah pejalan kaki dan kendaraan yang tengah terparkir di bahu jalan.Akibat kejadian tersebut, dua orang tewas dan tiga lainnya mengalami luka-luka.Baca juga: Truk Diduga Blong Tabrak Makam di JLS, Kontainer Terlepas, Sopir TewasSalah satu warga, Andri, menjelaskan, awalnya sejumlah warga sedang berbelanja sayur ke pedagang keliling yang menggunakan mobil.Di depan mobil sayur keliling itu, berjajar motor yang sedang terparkir.“Tiba-tiba mobil Honda Freed yang melaju dari arah utara ke selatan menabrak mobil dan sejumlah orang di sekitarnya. Benturan itu juga menyebabkan deretan motor yang terparkir ikut terdorong,” kata Andri di lokasi.Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polresta Banyumas, Kompol Harman Rumenegge Sitorus, menjelaskan peristiwa itu bermula saat Honda Freed yang dikemudikan SA (37) melaju dari arah utara ke selatan.“Honda Freed melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan sedang. Sesampainya di TKP oleng ke kiri dan menabrak pejalan kaki, mobilpedagang sayur keliling bernomor polisi R 8771 MF, dan motor,” kata Harman.Baca juga: Truk Tangki Solar Tabrak Mobil Carry di Kalijambe Purworejo, 1 Tewas dan 3 Luka-LukaMenurut Harman, terdapat lima sepeda motor yang turut tertabrak, yaitu Honda Supra nomor polisi R 2276 YR, Honda Mega Pro nomor polisi R 2331 SE, Honda Beat nomor polisi R 4390 IS, Suzuki Titan nomor polisi R 2826 AH, dan Yamaha Xeon nomor polisi R 4093 MG.“Semua kendaraan yang tertabrak dalam kondisi terparkir di bahu jalan sebelah timur,” ujarnya.Dua orang pejalan kaki tewas dalam peristiwa tersebut, yaitu AS (58), warga sekitar, dan AG (41), warga Kelurahan Tanjung.Sementara tiga korban luka masing-masing adalah SP (47), MY (52), dan SJ (65). Ketiganya segera dievakuasi ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.“Kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pastinya, termasuk memeriksa kondisi pengemudi dan kendaraan,” kata Harman.
(prf/ega)
Honda Freed Tabrak Orang dan Sejumlah Kendaraan di Purwokerto, 2 Tewas, 3 Luka-Luka
2026-01-12 06:25:03
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:53
| 2026-01-12 06:46
| 2026-01-12 05:55
| 2026-01-12 05:18
| 2026-01-12 05:02










































