JAKARTA, — Penyanyi Mahalini bersiap menggelar konser bertajuk Koma Live in Concert yang akan diselenggarakan di Jakarta dan Malaysia pada 2026.Promotor Antara Suara mengumumkan bahwa penjualan tiket konser akan dimulai pada 1 Desember 2025 untuk mereka yang telah melakukan pre-registration pada 10–14 November lalu.Sementara itu, penjualan tiket umum dibuka mulai 2 Desember 2025.Tiket konser dapat dibeli melalui laman resmi komaliveinconcert.com.Baca juga: Mahalini Tak Kuasa Bendung Air Mata, Comeback Setahun Setelah Melahirkan“Tiket untuk general akan mulai dijual pada 2 Desember 2025,” ujar CEO Antara Suara, Andri Verraning Ayu, dalam jumpa pers di FX Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu .Tiket tersedia dalam beberapa kategori dengan harga mulai dari Rp 450.000 hingga Rp 1.250.000.Konser ini juga menjadi momen comeback Mahalini setelah sembilan bulan hiatus dari dunia musik. Bagi istri Rizky Febian tersebut, Koma Live in Concert merupakan perwujudan dari salah satu mimpinya.Baca juga: Rizky Febian Dukung Penuh Mahalini Gelar Konser di Indonesia dan Malaysia“Aku pengin melanjutkan mimpi aku karena banyak hal yang belum tercapai dan belum terealisasikan, seperti konser ini,” ungkap Mahalini.Dalam konser ini, Mahalini juga akan menyajikan deretan lagu hits dari album perdananya, Fabula.“Kebetulan ini concert comeback, jadi aku mikirnya teman-teman di sini kangen lagu-lagu lama aku. Lagu-lagu itu sudah hampir setahun, jadi enggak mungkin enggak aku bawain,” ucap Mahalini antusias.
(prf/ega)
Jadwal Penjualan Tiket Konser Mahalini di Jakarta
2026-01-11 21:56:49
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 22:33
| 2026-01-11 22:06
| 2026-01-11 21:24
| 2026-01-11 21:16
| 2026-01-11 20:43










































