PSI Medan Soroti Kebutuhan Mendesak Warga Pascabencana: Air Bersih dan Makanan Siap Saji

2026-01-12 12:53:26
PSI Medan Soroti Kebutuhan Mendesak Warga Pascabencana: Air Bersih dan Makanan Siap Saji
Jakarta Ketua Fraksi PSI DPRD Medan, Renville Pandapotan Napitupulu, membeberkan sejumlah kebutuhan warga yang harus segera diprioritaskan pascabencana di wilayah tersebut.Menurut dia, kebutuhan pertama yang harus dipenuhi adalah makanan siap saji, lantaran banyak warga tak bisa lagi menggunakan peralatan rumah tangga mereka karena terendam banjir."Di awal, kami fokus mendistribusikan nasi bungkus, jumlahnya mencapai ribuan bungkus itu. Itu utama karena masyarakat tidak bisa menggunakan peralatan rumah tangga karena terendam," tutur Renville dalam keterangannya, Senin .AdvertisementTak hanya itu, pakaian layak untuk warga yang bertahan di pengungsian juga dibutuhkan. Selain itu kebutuhan anak-anak, serta lainnya masih sangat minim."Memang kendala kita alami walaupun banjir sudah tidak terlalu tinggi tapi rumah warga masih penuh lumpur. Kemudian kita juga bantu sembako, selimut dan buku tulis dari Mas Ketum Kaesang Pangarep," ungkap Renville.Tak hanya sejumlah lokasi terdampak banjir juga sulit dijangkau yang membuat mobilitas logistik pun ikut terhambat.Dia menambahkan, posko-posko bantuan PSI di wilayah lain di Sumut sempat kekurangan stok kebutuhan dasar, karena pasokan kebutuhan pokok kini mulai langka."Kita tetap distribusikan bantuan yang sudah masuk, sejenis makanan ringan, mie instan, air mineral, selimut dan beras kita distribusikan. Selain itu, kita juga fokus ke masyarakat yang kurang mampu, terutama mereka yang tinggal di pinggiran rel. Di mana kebanyakan mereka bekerja sebagai pemulung," jelas Renville.Ia menambahkan bahwa masih banyak kebutuhan mendesak yang belum terpenuhi, terutama air bersih.Renville menuturkan, jaringan PDAM di lokasi terdampak banjir belum pulih sepenuhnya. "Kita turun ke lapangan, dan setelah tahu kebutuhan masyarakat adalah air bersih, kita coba kontek Kadis Damkar untuk bisa memberikan air bersih kepada warga yang rumahnya sempat terendam," tutupnya. 


(prf/ega)