- Penyanyi Korea Selatan, Baekho, akan memulai wajib militernya pada akhir bulan ini.Hal ini diungkap agensi TEAM BAEKHO melalui pernyataan tertulis.Agensi tersebut juga mengumumkan tanggal resmi pendaftaran militer sang penyanyi."Baekho akan memasuki Pusat Pelatihan Angkatan Darat pada 29 Desember. Ia akan menjalani pelatihan dasar sebelum bertugas sebagai prajurit aktif,” tulis TEAM BAEKHO melalui keterangan yang dikutip dari Soompi, Senin .Baca juga: Ucapkan Mantul dan Cemungudh, Baekho dan JR NUEST Jadi Anak Gaul JakartaPihak agensi juga menegaskan bahwa tidak akan ada acara resmi menyambut kepergian mantan member NU’EST pada hari pendaftarannya.Selain itu, mereka meminta penggemar untuk tidak mengunjungi lokasi karena area upacara penerimaan biasanya dipadati anggota militer dan keluarga mereka."Tidak akan ada acara resmi terpisah pada hari ia masuk. Selain itu, karena upacara penerimaan pusat pelatihan dihadiri oleh banyak anggota militer dan keluarga mereka, kami mohon Anda untuk tidak mengunjungi lokasi tersebut," tulis TEAM BAEKHO.Baca juga: Baekho NUEST: Kami Tak Sabar untuk Konser Pertama Kami di Indonesia"Kami akan sangat berterima kasih jika penggemar dapat menyampaikan pesan untuk Baekho melalui Weverse,” lanjut TEAM BAEKHO.TEAM BAEKHO kemudian menyampaikan apresiasi kepada para penggemar yang selama ini mendukung Baekho, serta berharap dukungan tersebut terus mengalir hingga sang idola menyelesaikan tugas wajib militernya.“Kami mohon cinta dan dukungan hangat dari penggemar hingga Baekho dapat kembali dengan sehat. Kami juga akan terus memberikan dukungan terbaik untuknya,” tulis TEAM BAEKHO.
(prf/ega)
Baekho Masuk Wamil pada 29 Desember, Agensi Imbau Penggemar Tak Datang ke Lokasi
2026-01-12 11:47:52
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 11:42
| 2026-01-12 11:17
| 2026-01-12 11:06
| 2026-01-12 10:45










































