Hasil PSM Makassar Vs Malut United 0-1: Gol Cepat David da Silva Berbuah 3 Poin

2026-01-13 06:38:53
Hasil PSM Makassar Vs Malut United 0-1: Gol Cepat David da Silva Berbuah 3 Poin
- Malut United berhasil mencuri 3 poin dari kandang PSM Makassar di pekan ke-15 Super League.Gol tunggal David da Silva di menit ke-2 memastikan hasil PSM Makassar vs Malut United berakhir 0-1, Minggu sore WIB di Stadion BJ Habibie, Parepare.Malut United kini bertengger di peringkat ke-3 klasemen Super League 2025-2026, menyalip Persib Bandung untuk sementara yang baru akan bertanding malam ini.Malut United mengumpulkan 28 poin dari 14 pertandingan di Super League 2025-2026. Sementara itu, PSM Makassar gagal naik ke enam besar.Mereka bertengger di peringkat ke-7 klasemen Super League 2025-2026 dengan raihan 19 poin dari 14 laga.Baca juga: Persib Vs Bhayangkara FC, Paul Munster Tak Ingin Terpengaruh Hasil Negatif MaungPertandingan PSM Makassar vs Malut United pada pekan ke-15 Super League 2025-2026 langsung berlangsung agresif.PSM Makassar membuka laga dan menciptakan peluang cepat lewat Yuran Fernandes pada menit ke-2. Tembakan bek tengah itu masih dapat diamankan kiper Malut United.Namun, kejutan datang satu menit berselang. Malut United mencetak gol cepat melalui David da Silva pada menit ke-3. Serangan bermula dari umpan jauh kiper Alan Bernardon ke sisi kiri. Bola dikuasai Taufik Rustam, lalu dikirim ke area kotak penalti.David da Silva berdiri bebas tanpa offside dan mengangkat bola melewati kiper Hilmansyah yang keluar dari sarangnya. Gol ini membawa Malut United unggul 1-0.PSM Makassar merespons dengan meningkatkan intensitas serangan. Penguasaan bola lebih banyak dikuasai tuan rumah, sementara Malut United memilih bermain rapat dan menunggu celah lewat serangan balik.Baca juga: Empat Pemain Abroad Timnas Indonesia Dikaitkan dengan Persib hingga AC MilanDok. Madura United Momen perebutan bola dalam laga pekan ke-11 Super League 2025-2026 PSM Makassar vs Madura United di Stadion BJ Habibie, Parepare, Minggu .Masalah muncul bagi Malut United pada menit ke-18. Taufik Rustam mengalami cedera dan harus ditarik keluar. Posisi tersebut digantikan Tri Setiawan untuk menjaga keseimbangan tim.Malut United meredam tekanan dengan memperlambat ritme saat menguasai bola.Menjelang menit ke-30, peluang tim tamu hadir lewat Ciro Alves dan Yance Sayuri, namun belum berbuah gol. Skor PSM Makassar vs Malut United 0-1 bertahan hingga turun minum.Baca juga: Link Live Streaming Persib Vs Bhayangkara FC di Super League 2025-2026PSM Makassar kesulitan membongkar pertahanan Malut United. Para pemain Malut bahkan beberapa kali bisa melancarkan serangan ke area Juku Eja.


(prf/ega)