JAKARTA, - Presiden RI Prabowo Subianto menyindir para pejabat publik agar tidak sekadar foto-foto di tengah bencana yang melanda Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.Dia menyampaikan ini di hadapan para menterinya dalam Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Senin ."Sebaliknya juga saya mohon, jangan pejabat-pejabat, tokoh-tokoh datang ke daerah bencana hanya untuk foto-foto dan untuk dianggap hadir, ya. Mohon sebaliknya," kata Prabowo, dalam paparannya, Senin.Baca juga: Prabowo Ingin ke Sumatera Sepekan Sekali Pantau Penanganan Pasca-banjirKepala negara menegaskan, tidak ingin ada budaya wisata bencana."Kita tidak mau ada budaya wisata bencana. Jangan," tegas dia.Menurut Prabowo, pejabat yang datang ke Sumatera harus betul memberikan solusi atas masalah rakyat.Prabowo meminta agar jangan ada pejabat yang menjadikan rakyat sebagai obyek."Kalau datang, benar-benar harus ada tujuan untuk membantu mengatasi masalah. Saya kira kalau unsur pimpinan datang, yang punya tugas dan portofolio ke situ," ucap dia.Ia mengatakan, kecenderungan wisata bencana ini tidak baik.Sebab, rakyat hanya menjadi obyek semata.Baca juga: Prabowo Sindir Bupati Tak Loyal kepada Masyarakat saat Bencana Sumatera"Mohon ini, saya lihat ada kecenderungan wisata bencana ini tidak bagus. Ya, rakyat di situ jangan dijadikan obyek. Kita datang ke situ untuk benar-benar ingin mencari masalah, melihat kesulitan, dan bertindak," kata Prabowo."Kita lihat di sini kurang air bersih, apa tindakannya? Di situ kurang BBM, masih terisolasi, bagaimana tindakannya? Dan sebagainya itu," sambung dia.
(prf/ega)
Prabowo Sindir Pejabat yang Foto-foto di Banjir Sumatera: Jangan Wisata Bencana
2026-01-12 14:35:02
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 14:09
| 2026-01-12 13:09
| 2026-01-12 12:19










































