Jakarta - Konten Kreator Ferry Irwandi merespons sindiran yang dilontarkan oleh Anggota Komisi I DPR Endipat Wijaya terkait donasi bencana Rp10 Miliar yang berhasil dikumpulkannya untuk korban banjir dan longsor di Sumatra. Itulah top 3 news hari ini.Melalui Instagram pribadinya, Ferry menyatakan dirinya sama sekali tidak merasakan amarah atau kesal atas sindiran tersebut, justru merasa sangat didukung oleh publik.Ferry menambahkan, dirinya juga sudah ditelefon langsung oleh Endipat untuk meminta maaf. Ia pun langsung menerimanya dengan baik.AdvertisementSementara itu, Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengungkapkan alasan banyaknya korban kebakaran di gedung Terra Drone, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa 9 Desember 2025.Susatyo pun mengungkapkan, para karyawan naik ke atas rooftop, kemudian baru nyebrang ke gedung sebelah.Senada, Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta, Bayu Meghantara juga menyebut, jalur evakuasi terbatas, dan hanya yang menuju ke rooftop.Berita terpopuler lainnya di kanal News Liputan6.com adalah terkait Vice President Sekretaris SKK Migas Hudi Dananjoyo Suryodipuro meninggal dunia setelah menghantam bodi belakang bus TransJakarta yang sedang berhenti melayani penumpang.Insiden itu terjadi di depan Halte TransJakarta Karet Sudirman, Selasa 9 Desember 2025.Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Ojo Ruslani menerangkan, insiden terjadi sekitar pukul 06.20 WIB. Saat itu korban tengah mengayuh sepeda dari arah selatan menuju utara. Setibanya di lokasi, terjadilah kecelakaan.Berikut deretan berita terpopuler di kanal News Liputan6.com sepanjang Selasa 9 Desember 2025:
(prf/ega)
Top 3 News: Anggota DPR Endipat Wijaya Telepon Ferry Irwandi, Minta Maaf Sindir Donasi Rp10 M
2026-01-11 03:59:14
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 03:10
| 2026-01-11 02:49
| 2026-01-11 02:48
| 2026-01-11 02:44
| 2026-01-11 02:26










































