Tabel Spesifikasi dan Harga Tecno Spark 40 di Indonesia, mulai Rp 1 Jutaan

2026-01-12 09:37:24
Tabel Spesifikasi dan Harga Tecno Spark 40 di Indonesia, mulai Rp 1 Jutaan
Ringkasan Berita:  - Setelah memperluas lini Spark 40 series sepanjang 2025, Tecno kembali menambah opsi ponsel terjangkau di pasar Indonesia lewat kehadiran Tecno Spark 40.Hadir dengan desain modul kamera besar yang menyerupai iPhone 17 Pro series, perangkat ini menyasar pengguna entry-level hingga mid-range yang membutuhkan ponsel gaya premium dengan harga ramah kantong.Dengan bodi tipis 7,67 mm, bobot 188 gram, dan baterai 5.200 mAh, Spark 40 diklaim menawarkan keseimbangan antara tampilan, performa, dan daya tahan. Berikut rincian spesifikasi lengkap serta daftar harga Tecno Spark 40 di Indonesia.Baca juga: HP Tecno Spark 40 Resmi di Indonesia, Desain ala iPhone 17 Pro Max Harga Rp 1 JutaanDari sisi desain, ponsel ini tampil cukup mencolok berkat modul kamera besar berbentuk persegi panjang yang memuat tiga lensa dalam susunan segitiga, memberi kesan mirip iPhone 17 Pro series.Desain belakangnya dibuat polos, sementara bodinya tetap tipis di angka 7,67 mm dengan bobot 188 gram, menjadikannya salah satu ponsel entry-level yang tampil premium sekaligus ergonomis.Pada bagian layar, Spark 40 mengusung panel IPS LCD 6,67 inci dengan refresh rate 120 Hz, menawarkan transisi visual yang lebih mulus untuk scrolling maupun gaming.Meski resolusinya masih HD Plus, refresh rate tinggi ini menjadi nilai tambah di segmen harga terjangkau. Kamera depan 8 MP ditempatkan dalam punch hole di tengah.Dapur pacunya ditenagai MediaTek Helio G91, chipset baru di lini G-series yang diklaim memberi performa stabil hingga empat tahun berkat peningkatan efisiensi dan manajemen panas.Chip ini dipadukan dengan dua pilihan memori, 6/128 GB dan 8/256 GB, sehingga pengguna bisa menyesuaikan kapasitas sesuai kebutuhan penyimpanan aplikasi maupun foto.Untuk fotografi, Spark 40 membawa kamera utama 50 MP yang diklaim mampu mempertahankan detail dalam kondisi backlight maupun low-light.Meskipun tidak dibekali kamera ultra-wide, kemampuan utama ini sudah cukup memadai untuk pengguna yang mengutamakan foto harian dan pemotretan malam.Soal daya, ponsel ini dibekali baterai 5.200 mAh dengan dukungan fast charging 45 watt. Tecno mengklaim baterai dapat terisi penuh dalam waktu sekitar 55 menit. Spark 40 juga sudah menjalankan Android 15 dengan antarmuka HiOS 15.1, membawa fitur software terbaru yang lebih modern.Fitur pendukung lainnya termasuk NFC, GPS, Wi-Fi, infrared remote control, dual speakers berteknologi DTS Sound, serta sensor sidik jari yang diletakkan di sisi bodi. Ponsel ini juga memiliki rating IP64 untuk perlindungan dari debu dan percikan air ringan.Di Indonesia, Tecno Spark 40 hadir dalam warna Ink Black, Titanium Grey, dan Veil White dengan harga sebagai berikut:Spark 40 dapat dibeli mulai hari peluncurannya melalui marketplace resmi Tecno, dan akan segera tersedia di jaringan toko ritel rekanan di Indonesia. Untuk lebih ringkasnya selengkapnya berikut ini tabel spesifikasi Tecno Spark 40.Baca juga: Inovasi Baru HP Tecno, Pindah Lensa Tak Patah-Patah dan Kamera Telefoto Tidak NonjolHargaDapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.


(prf/ega)