MALANG, - Memasuki momen libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), Polres Batu menyiapkan sejumlah jalan alternatif untuk mengurai kemacetan.Polres Batu memprediksi puncak kemacetan saat momen libur Nataru terjadi pada Sabtu dan Minggu, 27 hingga 28 Desember 2025 mendatang.Adapun area kemacetan diprediksi ada 7 titik, Jalan Trunojoyo atau Exit Songgoriti, Jalan Bukit Berbunga atau Simpang 3 Bendo. Baca juga: Kendaraan Menuju Kota Batu Meningkat 150 Persen pada Libur NatalKemudian, Jalan Diponegoro, Simpang 4 Arhanud, Alun-alun Kota Batu, Pertigaan Pendem dan area Florawisata Santera de Laponte di Pujon.Ketujuh titik tersebut merupakan kawasan wisata, pusat oleh-oleh, pusat pertokoan dan kuliner. Perwira Pengedali Tim Urai Polres Batu, Ipda Agus Atang Wibowo mengatakan, rekayasa lalu lintas disiapkan khususnya untuk mengurai arus lalu lintas baik dari Kota Batu menuju Malang-Surabaya dan sebaliknya.Baca juga: Walhi: Kota Batu Kehilangan 352 Hektar Hutan Primer dalam 2 DekadeSalah satunya dilakukan di Simpang Empat Batos (Batu Town Square) menuju Jalan Wukir, Kecamatan Junrejo. Pihak kepolisian juga telah menyiapkan rambu-rambu di setiap titik untuk mempermudahkan pengguna jalan. “Jalan Wukir sudah kami kasih rambu-rambu. Tetapi di Jalan Wukir itu hanya bisa digunakan untuk kendaraan kecil. Di situ nanti akan kami pasang juga rambu-rambu bahwa kendaraan besar tidak boleh masuk,” kata Agus, Kamis . Tak hanya Jalan Wukir, polisi juga menyiapkan alternatif bagi wisatawan yang masuk dari arah Kota Malang yakni melintasi Jalur Lintas Barat (Jalibar). “Selain Wukir untuk alternatif lain di situ sama Jalibar saja. Arahnya ke Jalibar, Oro-oro Ombo itu akan tembus ke daerah wisata salah satunya Museum Angkut,” tambahnya. Untuk mendukung penguraian kemacetan, Polres Batu menurunkan Tim Urai yang terdiri dari 24 personel. Personel tersebut disebar di sejumlah titik rawan kepadatan, termasuk di area wisata. “Tim urai 24 personel. Jadi kita 24 personel itu kita sudah membagi per-bit, setiap bit ada masing-masing dua petugas. Contohnya, di Simpang Empat Arhanud, Simpang Tiga Pendem, Punten, Bendo, Sempolan sampai Taman Makam Pahlawan,” pungkas Agus.
(prf/ega)
Kota Batu Diprediksi Macet 27-28 Desember, Polisi Siapkan Jalur Alternatif
2026-01-12 04:13:55
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:54
| 2026-01-12 04:07
| 2026-01-12 03:45
| 2026-01-12 02:26










































