AHY: Demokrat dan PKS Akan Sukseskan Agenda Prioritas Prabowo

2026-01-16 09:04:02
AHY: Demokrat dan PKS Akan Sukseskan Agenda Prioritas Prabowo
JAKARTA, - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono mengatakan, pihaknya bersama Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berkomitmen dalam menyukseskan program-program pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.Komitmen AHY tersebut disampaikan dalam silaturahmi kebangsaan PKS ke Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, pada Selasa ."Kami ingin mengawal dan menyukseskan agenda prioritas Presiden Prabowo Subianto. Kami ingin terus menjaga hubungan yang baik, sekaligus mencari solusi bagaimana ekonomi kita dapat tumbuh dengan baik," ujar AHY.Baca juga: AHY: PKS adalah Sahabat Kami dalam BerdemokrasiMenurutnya, silaturahmi kebangsaan ini penting dalam memperkuat hubungan kebangsaan dan kerja sama strategis antarpartai politik.Khususnya dalam menghadapi tantangan ekonomi, sosial, dan pembangunan nasional yang tengah terjadi saat ini."Kami ingin memastikan seluruh struktur partai, termasuk para kader utama di kabinet dan para kepala daerah, bisa berikhtiar agar lima tahun ke depan pembangunan benar-benar dirasakan rakyat," ujar AHY.Baca juga: Bertemu AHY, Presiden PKS Jawab Peluang Koalisi dengan Demokrat di 2029"Tujuan utama kita adalah negara makin maju, rakyat makin sejahtera, berkeadilan. Ini semangat yang cocok antara PKS dan Demokrat," sambung putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.Dalam kesempatan tersebut, AHY juga mengajak Fraksi Partai Demokrat dan Fraksi PKS untuk bersinergi di DPR."Kita ingin semakin kokoh di parlemen. Fraksi PKS dan fraksi Partai Demokrat tentu akan mengawal isu di masing-masing komisi, yang muaranya mendukung pemerintahan yang sukses," ujar AHY.Baca juga: AHY Singgung Perebutan Demokrat Secara Inkonstitusional Saat Sambut Presiden PKSDalam silaturahmi kebangsaan tersebut, Presiden PKS, Almuzzamil Yusuf didampingi Sekretaris Jenderal PKS Muhammad Kholid, Bendahara Umum PKS Noerhadi, Ketua Fraksi PKS DPR Abdul Kharis Almasyhari, serta unsur pimpinan lainnya.Dalam sambutannya, Almuzzammil mengatakan bahwa Partai Demokrat adalah salah satu mitra politik paling strategis untuk membangun ikatan jangka panjang.Alasannya, karena konsisten menjunjung tinggi fatsun politik serta menghormati komitmen bersama."Konsentrasi kita adalah bagaimana kepemimpinan Pak Prabowo ini memberikan maslahat, kesuksesan, kebahagiaan kepada 280 juta rakyat Indonesia. Sekarang lokomotifnya ada di Pak Prabowo dan kita berada di dalamnya," ujar Almuzzammil.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#2

Komitmen keberlanjutan yang digaungkan selama 25 tahun tecermin melalui berbagai program, seperti aksi donor darah bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Karangasem, pengembalian botol kosong di toko ritel, penggunaan plastik daur ulang pada kemasan, serta kegiatan rutin bersih-bersih pantai dan pura di wilayah Jasri, Karangasem.Pertumbuhan Sensatia sepanjang 2025 turut diperkuat dengan sejumlah penghargaan dari media nasional serta perluasan jaringan ritel yang kini mencapai lebih dari 40 gerai di Indonesia.Baca juga: Rutinitas Skincare Mikha Tambayong, Contek untuk Wajah Bersinar“Komitmen kami tidak berubah, yaitu menjadi brand yang relevan serta membawa dampak positif bagi lingkungan. Langkah ini memastikan nilai-nilai clean beauty yang kami junjung tetap tecermin dalam setiap produk dan inisiatif kami,” lanjut Michael.Dok. Sensatia Deretan produk Sensatia, milai dari hair and gift set hingga mother and baby. Memasuki 2026, Sensatia akan memprioritaskan pertumbuhan berkelanjutan serta penguatan identitas brand melalui inovasi produk berbahan alami berkualitas tinggi.Setiap inovasi baru akan dikembangkan sesuai standar clean beauty dan tetap menjaga prinsip ramah lingkungan.“Kami melihat 2026 sebagai momentum positif bagi industri kecantikan alami di Indonesia. Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami. Kami berharap, tahun mendatang dapat menghadirkan produk perawatan kulit yang mindful dan memberikan manfaat nyata bagi keseharian,” kata Michael.Menutup 2025, Sensatia juga menghadirkan program The Art of Gifting berupa layanan complimentary gift box wrapping dengan minimum pembelanjaan tertentu di seluruh gerai.Baca juga: Skincare Malam, Langkah Penting Perawatan Kulit yang Sering Diabaikan PriaPelanggan dapat menikmati penawaran hemat hingga 25 persen sampai 31 Desember 2025.

| 2026-01-16 07:54