JAKARTA, - Marc Marquez berhasil bangkit dari kekalahan hingga akhirnya kembali menjadi juara dunia MotoGP. Dia menceritakan bagaimana pentingnya orang-orang terdekat saat kondisi terpuruk.Marquez mengatakan, orang-orang terdekat yang ada di sekelilingnya membantunya dalam mengambil keputusan tepat. Sehingga, dia bisa bangkit kembali meraih kemenangan.Baca juga: Marquez Juara MotoGP 2025: Perasaan Hampa Setelah KemenanganBahkan, termasuk momen ketika dirinya harus meninggalkan Honda, tim yang menerimanya sejak awal naik ke kelas MotoGP dan meraih gelar juara dunia.Marquez didukung orang-orang terdekatnya untuk pindah ke tim satelit Ducati, Gresini Racing.Dok. @ducaticorse Helm spesial Shoei edisi Marc Marquez juara dunia MotoGP 2025 dijual dengan jumlah yang sangat terbatas, 93 unit di dunia“Bagi saya, justru di saat-saat sulitlah kita melihat apa, dan siapa, yang ada di sekitar kita,” ujar Marquez, dikutip dari Crash.net, Selasa .“Kita menyadari betapa pentingnya orang-orang di lingkaran kita. Saat kita menang, seperti yang saya alami dari 2010 hingga 2020, segalanya penuh kebahagiaan, semuanya berjalan lancar,” kata Marquez.Baca juga: Marc Marquez Akhiri Rivalitas dengan Valentino Rossi?Marquez menambahkan, ketika masalah datang, itulah momen yang benar-benar membuatnya sangat menghargai orang-orang yang tetap berada di sampingnya.crash.net Marc Marquez juara MotoGP 2025“Ketika kamu sedang terpuruk, kamu tidak bisa keluar dari situ sendirian, seseorang harus membantu, memberi dorongan, seperti yang dilakukan semua orang di sekitarku," ujar Marquez."Mereka membantu saya untuk tenang, menghindari pengambilan keputusan di tengah emosi yang meluap, karena saat kamu berada dalam situasi sulit, segalanya terlihat gelap, kamu tidak melihat jalan keluar dan pikiran untuk menyerah terlintas di benakmu," kata Marquez.TANGKAPAN LAYAR Marc Marquez (Ducati) melakukan selebrasi ala Lionel Messi di podium usai melintasi garis finish tercepat di MotoGP San Marino 2025 pada Minggu dan membuatnya makin dekat dengan gelar juara dunia MotoGP 2025.Marquez mengatakan, orang-orang yang ada di sampingnya berhasil menenangkan dirinya, memberikan sudut pandang berbeda, dan memotivasi untuk mengikuti insting.Hasilnya, Marquez berhasil menjadi juara dunia MotoGP kembali. Musim depan, dia juga diyakini bisa mempertahankan gelar tersebut.
(prf/ega)
Cerita Marquez Saat Terpuruk, Pentingnya Orang-orang Terdekat
2026-01-12 03:36:22
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 03:51
| 2026-01-12 03:14
| 2026-01-12 02:51
| 2026-01-12 02:43
| 2026-01-12 02:24










































