Fadli Zon Menghadap Prabowo, Mau Bahas Usulan Pahlawan Nasional?

2026-01-13 00:29:47
Fadli Zon Menghadap Prabowo, Mau Bahas Usulan Pahlawan Nasional?
JAKARTA, - Menteri Kebudayaan (Menbud) Fadli Zon menghadap Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu , di tengah banyaknya usulan nama pahlawan nasional.Namun, ia mengaku belum tahu apa yang akan dibahas bersama Presiden Prabowo hari ini."Belum tahu (bahas apa). Ya laporan, nanti kita lihat, ini mau laporan," kata Fadli Zon, di Kompleks Istana Kepresidenan, Rabu.Fadli tidak menjawab lugas terkait usulan nama pahlawan nasional yang belakangan terus beredar, termasuk nama Presiden ke-2 RI Soeharto yang turut diusulkan menjadi pahlawan nasional.Baca juga: Saat Aktivis Ramai-ramai Tolak Soeharto Jadi Pahlawan Nasional...Ia hanya menyebut, nama-nama yang akan diberi gelar pahlawan pada akhirnya akan dilaporkan lebih dahulu kepada Presiden Prabowo."Nanti kita laporkan, nanti setelah ini lah, ya," ucap dia.Laporan, kata Fadli, termasuk nama yang menjadi masukan berbagai pihak."Bukan, saya mau laporan dulu perkembangan dari yang masukan. (Nama yang diusulkan) Sesuai dengan disampaikan oleh Kemensos itu," ujar Fadli.Sebelumnya diberitakan, pemerintah tengah menggodok 40 nama yang diusulkan sebagai pahlawan nasional.Beberapa nama yang diusulkan mendapatkan gelar pahlawan nasional adalah Presiden ke-2 RI Soeharto, Presiden ke-4 RI Aburrahman Wahid atau Gus Dur, hingga aktivis buruh, Marsinah.Nama-nama itu diusulkan dari beragam unsur hingga di tingkat kabupaten/kota.Sejalan dengan itu, Prabowo sejauh ini masih mempelajari daftar 40 nama yang diusulkan menerima gelar pahlawan nasional.Baca juga: Soeharto Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Puan: Harus Dikaji dengan CermatNantinya, Prabowo akan mengumumkan nama yang akan mendapatkan gelar pahlawan nasional pada waktunya."Nama pahlawan kami sudah menerima ya secara resmi dari Kemensos hasil dari Dewan Gelar dan Tanda Jasa. Sedang dipelajari oleh Bapak Presiden karena memang cukup banyak nama-nama yang diajukan," ujar Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, di Antara Heritage Center, Jakarta, Kamis .Tak jarang, nama-nama yang diusulkan juga diperdebatkan.


(prf/ega)

Berita Lainnya