TANGERANG SELATAN, - Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menyiapkan anggaran Rp 50 miliar dari APBD untuk pembebasan lahan di sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang, Serpong.Pembebasan lahan ini dilakukan untuk penataan kawasan di sekitar TPA Cipeucang yang menimbulkan dampak buruk bagi warga."Total sementara sekitar Rp 50 miliar, dari APBD. Saat ini kami masih menyusun perencanaan, termasuk DPPT dan appraisal," ujar Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangsel, Hadi Widodo, di Serpong, Tangsel, Senin .Baca juga: Duduk Perkara di Balik Desakan Penutupan TPA CipeucangProses pembebasannya akan dilakukan secara bertahap. Tahap pertama dilakukan tahun ini sesuai dengan kemampuan anggaran daerah.Sedangkan sisanya akan dilanjutkan pada tahun depan, 2026."Kita lakukan secara bertahap, skala kecil dulu. Kemudian sisanya di tahun depan," kata dia.Secara total, lahan yang akan dibebaskan mencapai sekitar tiga hektare, dengan 4.000 meter persegi di antaranya ditargetkan mulai dikerjakan dalam waktu dekat.Pembebasan ini mencakup dua RW dengan banyak kepala keluarga yang terdampak."Ada dua RW. KK-nya banyak, jadi memang perlu bertahap,” ucap Hadi.Diketahui, warga yang tinggal di sekitar kawasan TPA Cipeucang mengeluhkan kondisi sampah yang terus menumpuk.Keluhan warga pun memuncak ketika banjir merendam rumah-rumah warga di dua RT yang berdekatan dengan TPA dalam waktu belum lama ini.Akibatnya, 12 kepala keluarga (KK) terdampak banjir yang diduga terjadi akibat saluran air yang tertutup tumpukan sampah.Baca juga: Warga Desak TPA Cipeucang Ditutup, DLH Tangsel: Tak Bisa Langsung, Perlu KoordinasiSelain itu, kondisi kesehatan yang selama ini terpapar bau menyengat dari aktivitas TPA juga sudah banyak dirasakan oleh warga.“Bau setiap hari, malam siang sama. Kalau ada pengerukan lebih parah. Saya sering banget sesak di dada,” ujar warga setempat, Agus (50) yang rumahnya berada paling dekat dengan gunungan sampah.Oleh karena itu, warga melakukan demo di Kantor UPT Cipeucang, Serpong, Tangerang Selatan, dengan membawa enam tuntutan, sebagai berikut:
(prf/ega)
Pemkot Tangsel Siapkan Rp 50 Miliar untuk Pembebasan Lahan Sekitar TPA Cipeucang
2026-01-12 05:05:58
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 05:32
| 2026-01-12 05:20
| 2026-01-12 04:46
| 2026-01-12 04:03
| 2026-01-12 03:09










































