Modifikasi Daihatsu Charade, Mobil Lawas Pemenang Rally

2026-01-12 03:19:21
Modifikasi Daihatsu Charade, Mobil Lawas Pemenang Rally
MALANG, - Siapa bilang mobil lawas tak bisa unjuk gigi di lintasan rally? Buktinya, satu unit Daihatsu Charade garapan Novianto berhasil meraih podium di ajang Sprint Rally Hambalang 2024.Pria yang juga menjabat sebagai ketua Daihatsu C2W (Charade Classy Winner) chapter Batu, Malang, berhasil membuat Charade tampil garang dengan spek rally penuh.“Ini karena kita sekeluarga mobilnya Daihatsu. Dari dulu mobil dari kakek, semua itu Daihatsu. Makanya pas lihat Charade, saya ambil saja,” ujar Novianto saat ditemui, di Malang, Jawa Timur, Minggu .Awalnya, Charade ini bukan dibuat untuk menghajar gravel. Novianto bercerita, mobil ini awalnya dibangun sebagai mobil drag jalanan.Baca juga: Zenix Hybrid Mulai Banyak di Pasar Mobil Bekas, Segini Harganya “Awalnya bahannya itu speknya drag untuk jalanan. Akhirnya dari teman-teman bilang, bikin rally saja mobil ini,” katanya.Charade tahun 1996 itu dipakai dua tahun untuk kompetisi drag, tepatnya 1998–1999. Setelah itu, barulah proyek besar dimulai konversi total menuju mobil rally.KOMPAS.COM/ Aprida Mega Nanda Daihatsu Charade garapan Novianto berhasil meraih podium di ajang Sprint Rally Hambalang 2024.Transformasi tak berhenti sampai situ. Terakhir pada 2024, mesinnya kembali dirombak total dari 1.300 cc naik ke 1.600 cc.Meski mobil ini sudah beberapa kali ditawar cukup tinggi, Novianto mengaku belum berniat melepasnya.“Terakhir mobil ditawar Rp 95 juta. Tapi kalau saya maunya Rp 130 juta, mau cari tahun yang lebih muda lagi,” kata dia.Ia menghitung, total biaya modifikasi yang sudah masuk ke mobil ini menembus sekitar Rp 300 juta. Mulai dari mesin, kaki-kaki, sistem keamanan, hingga kelistrikan.Baca juga: Keseruan Daihatsu Kumpul Sahabat MalangBerikut spesifikasi lengkap yang membuat Charade ini siap bertarung di trek gravel:Mesin & Performa* Basis mesin Daihatsu Feroza HD 1.600 cc* Cams Racing Camtec 270 derajat* Cams gear adjustable custom* Kabel busi NGK cable power* Busi NGK Iriway 7* Coil Jacob electronic* Modul pengapian SpeedSpark* Header manifold custom* Karburator DCN40* Filter open K&N* Per klep performance Australia* Extra fan Karimun* Dek guard calter Peugeot 206* Fuel tank merk Jazz* Fuel pump Holley 9 psi* Fuel line braided* Gearbox close ratio gigi 3 & 4* LSD conversion kit* Kampas kopling XTD performanceBaca juga: Stok Shell Super Mulai Tersedia, tapi Belum Merata di Semua SPBU ShellKOMPAS.COM/ Aprida Mega Nanda Daihatsu Charade garapan Novianto berhasil meraih podium di ajang Sprint Rally Hambalang 2024.Keamanan & Interior Rally* Jok bucket kuping Bimarco untuk driver* Sparco Sprint untuk navigator* Sabuk OMP model Hans 6 titik* Steering wheel Momo Race* Boskit Sparco quick release* Rollbar/Rollcage seamless model Evo* Air Scoop WRC* Pedal set OMP* Footrest navigator Sparco* Indikator volt, oil press, water temp Autogauge* Tachometer Autometer* APAR 4 kg* Panel switch & engine cut-offEksterior* Velg R15 Bridgestone* Ban R15 Accelera 651 semi slick* Shock coilover depan-belakang* Cakram belakang double caliper* Handbrake hidrolis* Slang rem braided* Spoiler custom model Spoon


(prf/ega)