Jakarta Raja Kerajaan Yordania Hasyimiah, Raja Abdullah II ibn Al Hussein melakukan kunjungan kenegaraan singkat ke Indonesia pada 14-15 November 2025.Kunjungan ini bukanlah lawatan biasa, namun juga ajang reuni singkat Raja Abdullah II dengan sahabat lamanya, Presiden Prabowo Subianto.Bukan rahasia umum lagi bahwa Prabowo berteman akrab dengan Raja Abdullah II. Persahabatan Prabowo dan Raja Abdullah II sudah terjalin sejak tiga dekade, saat keduanya menjalani pelatihan militer bersama di Fort Benning, Amerika Serikat, pada 1981.AdvertisementSaat itu, Presiden Prabowo adalah perwira TNI muda dari Indonesia. Sementara Abdullah, masih berstatus pangeran militer dari Yordania.Sambutan istimewa pun diberikan Prabowo kepada Raja Abdullah II yang mengunjungi Indonesia pada Jumat, 14 November 2025. Dimulai dari 10 jet tempur milik TNI AU yang mengawal pesawat Raja Abdullah II saat memasuki wilayah udara Indonesia hingga mendarat di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta.Setelahnya, Prabowo menjemput langsung Raja Abdullah II di bawah tangga pesawat. Kedua sahabat itu langsung berpelukan erat saat bertemu. Senyum sumringah terlihat dari wajah Raja Abdullah II saat melihat Prabowo.Prabowo lantas mengajak Raja Abdullah II untuk melakukan pertemuan bilateral dan empat mata di Istana Merdeka Jakarta. Keduanya semobil berdua saat bertolak dari Halim menuju Istana Kepresidenan Jakarta.Raja Abdullah II disambut upacara kenegaraan, sebagaimana Prabowo biasa menyambut pemimpin negara lainnya. Saat bilateral, Prabowo dan Raja Abdullah banyak bernostalgia masa lalu.Prabowo menyebut dirinya memiliki ikatan emosional dengan Yordania. Dia mengenang saat dirinya diterima dengan ramah oleh mendiang Raja Abdullah II, Raja Hussein pada dua dekade lalu."Yang Mulia Raja, Baginda Raja, dan Baginda Raja Hussein dengan ramah menerima saya, saya rasa saya lupa berapa tahun yang lalu. Hampir berapa, 25 tahun yang lalu? 26, 27, 28, 29, ya. Jadi, betapa dekatnya hubungan kita," kata Prabowo saat melakukan pertemuan bilateral dengan Raja Abdullah II di Istana Merdeka Jakarta, Jumat ."Saya selalu mengenang masa-masa saya di Yordania dengan penuh kasih," sambungnya.
(prf/ega)
Reuni Dua Pemimpin: Momen Hangat Prabowo dan Raja Abdullah II
2026-01-11 04:10:45
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 04:01
| 2026-01-11 01:52
| 2026-01-11 01:45
| 2026-01-11 01:37










































