Ringkasan berita:- Perusahaan teknologi raksasa Meta Inc. Platforms mengakuisisi startup AI yang berbasis di Singapura, Manus AI. Pengumuman akuisisi ini disampaikan langsung lewat Meta Newsroom pada Senin waktu AS. Dalam pernyataannya, Meta menyebut Manus akan bergabung untuk mempercepat pengembangan teknologi agen AI.Manus AI sendiri memang dikenal sebagai perusahaan pengembang agen kecerdasan buatan (AI) otonom serbaguna asal China di bawah naungan Beijing Butterfly Effect Technology Ltd Co. Kini perusahaan ini berbasis di Singapura.Agen AI buatan Manus dapat menjalankan tugas kompleks secara mandiri, misalnya, melakukan riset pasar, penulisan kode, hingga analisis data tanpa perlu intervensi manusia.Performa agen AI Manus ini diklaim melampaui kemampuan DeepResearch dan agen AI milik OpenAI.Baca juga: Forbes: AI Cetak 50 Miliarder Baru Sepanjang 2025Manus Meta resmi mengakuisisi startup AI bernama Manus AI.
(prf/ega)
Meta Akuisisi Manus AI, Startup Agen AI dari Singapura
2026-01-12 06:25:53
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:05
| 2026-01-12 05:42
| 2026-01-12 05:00
| 2026-01-12 03:54
| 2026-01-12 03:45










































