Momen Nayeon TWICE Sapa Penggemar di Jakarta

2026-01-11 23:16:03
Momen Nayeon TWICE Sapa Penggemar di Jakarta
JAKARTA, – Salah satu member grup idola Kpop TWICE, Nayeon, menyapa penggemarnya di Indonesia dalam acara di Central Park, Jakarta Barat, baru-baru ini.Kehadiran pelantun "POP!" ini disambut riuh teriakan banyak penggemar.Kedatangan Nayeon kali ini ke Indonesia untuk peresmian UBS Gold sekaligus memperkenalkan dirinya sebagai Brand Ambassador 2025.Baca juga: Nayeon TWICE Akan Comeback Solo dengan Album Baru"Senang sekali bisa hadir di sini dan banyak sekali yang sudah menyambut saya juga hari ini. Terima kasih untuk kedatangannya," kata Nayeon.Ia mengaku bangga dipercaya menjadi wajah baru brand tersebut."Ini sudah seperti keluarga. Saya merasa terhormat menjadi bagian dari keluarga ini," ujar Nayeon.Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Falling - Nayeon TwiceDalam kesempatan tersebut, penyanyi kelahiran 1995 ini juga membagikan preferensi gayanya dalam mengenakan aksesori.Nayeon mengaku lebih menyukai perhiasan dengan desain sederhana untuk menunjang aktivitas sehari-hari."Saya sukanya yang minimalis, tapi bisa menunjukkan semua pesona saya meskipun untuk sehari-hari," tutur Nayeon.Baca juga: Nayeon TWICE Jadi Solois Kpop Pertama yang Bertahan 5 Pekan di Billboard 200Direktur UBS Gold, Catur Limas mengatakan, kolaborasi dengan idola Korea Selatan ini menjadi bukti bahwa kualitas produk lokal telah diakui secara global.Acara kemudian ditutup dengan prosesi pemotongan pita oleh Nayeon sebagai simbol peresmian.Selain itu, Nayeon juga turut hadir dalam acara meet and greet bersama penggemarnya.


(prf/ega)