Gus Ipul Dampingi Presiden Tinjau Banjir dan Pastikan Bantuan Mengalir

2026-01-17 07:26:56
Gus Ipul Dampingi Presiden Tinjau Banjir dan Pastikan Bantuan Mengalir
Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf (Gus Ipul) mendampingi Presiden Prabowo Subianto meninjau sejumlah lokasi banjir di Sumatera. Dalam kesempatan ini, ia juga sekaligus memastikan bantuan Kemensos tersalurkan bagi para pengungsi.Gus Ipul menyambut kedatangan Presiden di bandara dan langsung menuju titik pengungsian di Tapanuli Tengah. Presiden dan rombongan tiba di titik pertama sekitar pukul 08.30 WIB. Titik tersebut berada di kawasan pengungsian Tapanuli Tengah, dekat perbatasan dengan Kota Sibolga."Kita bersama sejumlah menteri mendampingi Pak Presiden untuk memastikan para pengungsi bisa mendapatkan bantuan yang memadai," ujar Gus Ipul dalam keterangan tertulis, Senin (1/12/2025).Usai dari Tapanuli Tengah, Presiden bersama rombongan melanjutkan kunjungan kerja ke sejumlah titik terdampak banjir di Provinsi Aceh dan Sumatera Barat untuk meninjau kondisi warga serta kesiapan layanan perlindungan sosial di lapangan.Sementara itu, Kementerian Sosial (Kemensos) terus memperkuat dukungan bagi warga terdampak banjir di tiga provinsi, yakni Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Hingga hari ini, total nilai bantuan logistik bufferstock yang telah didistribusikan Kemensos untuk tiga provinsi tersebut mencapai sekitar Rp14.599.409.350.Selain bantuan logistik bufferstock, Kemensos juga menggerakkan layanan Bantuan Bahan Natura melalui dapur umum dan dapur mandiri dengan nilai sekitar Rp4.500.000.000.Layanan dapur umum dan dapur mandiri tersebut menjangkau beberapa titik dengan kapasitas sajian sebagai berikut:Angka-angka tersebut merupakan capaian per hari ini dan masih terus bergerak naik, seiring penambahan titik layanan dapur umum yang akan diperbarui setiap hari sesuai perkembangan situasi di lapangan.Dengan demikian, total dukungan penanganan bencana dari Kemensos, gabungan antara logistik bufferstock dan bantuan bahan natura untuk dapur umum, hingga hari ini tercatat sekitar Rp19.099.409.350.Kemensos juga berkoordinasi erat dengan pemerintah daerah, BPBD, dan unsur lainnya untuk memastikan bantuan tepat sasaran, terutama bagi kelompok rentan seperti lanjut usia, balita, penyandang disabilitas, dan ibu hamil di lokasi pengungsian. Tonton juga video "Citra Satelit Deforestasi di Sumut yang Diduga Sebabkan Bencana"[Gambas:Video 20detik]


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#5

Perubahan Anggaran Dasar dilakukan sebagai bentuk penyesuaian terhadap ketentuan Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2025 tentang Perubahan Keempat atas Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2003 tentang Badan Usaha Milik Negara (UU BUMN). Salah satu implikasi penting dari penyesuaian tersebut adalah perubahan nama perseroan, dari PT Perusahaan Gas Negara Tbk menjadi PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk.Sementara itu, pelimpahan kewenangan persetujuan RKAP 2026 dan RJPP 2026-2030 kepada Dewan Komisaris dijalankan dengan tetap mengedepankan mitigasi risiko serta prinsip tata kelola perusahaan yang baik atau Good Corporate Governance (GCG).Corporate Secretary PGN, Fajriyah Usman, mengatakan seluruh keputusan RUPSLB merupakan bagian dari konsolidasi tata kelola perseroan agar semakin adaptif terhadap regulasi dan tantangan bisnis ke depan.Baca juga: Dana Rp 2,5 Miliar Digelontorkan, PGN Percepat Bantuan Banjir Aceh–Sumut“Penyesuaian yang disetujui pemegang saham bertujuan memastikan keselarasan anggaran dasar Perseroan dengan ketentuan regulasi yang berlaku, sekaligus memperkuat kejelasan peran, mekanisme pengambilan keputusan, dan akuntabilitas pengelolaan perusahaan secara berkelanjutan,” ujar Fajriyah.PGN menilai, langkah strategis yang diputuskan dalam RUPSLB ini mencerminkan komitmen kuat perusahaan dalam menjaga kepastian regulasi, memperkokoh struktur tata kelola, serta memastikan keberlanjutan kinerja jangka panjang. Upaya tersebut sejalan dengan mandat PGN sebagai subholding gas di bawah PT Pertamina (Persero), khususnya dalam mendukung ketahanan dan transisi energi nasional.

| 2026-01-17 05:17