- Barcelona tengah bersiap memasuki periode penting menjelang 2026, tahun yang diyakini akan menjadi titik krusial bagi masa depan klub.Selain fokus memaksimalkan stadion Camp Nou yang telah direnovasi dan membangun tim kompetitif, Barcelona juga akan menentukan presiden baru.Dalam dinamika itu, isu serius mencuat setelah Joan Laporta dituduh oleh Victor Font memanfaatkan fasilitas klub demi keuntungan politiknya.Barcelona pun kembali jadi sorotan karena tudingan tersebut muncul di tengah persaingan memperebutkan kursi presiden.Laporta, yang disebut sebagai kandidat terkuat, kini harus menghadapi tekanan baru dari pesaing utamanya, Font, yang menyoroti penggunaan aset klub menjelang pemilihan.Baca juga: Krisis Bek dan Penyerang, Barcelona Bidik 4 Bintang BundesligaKetegangan antara Joan Laporta dan Victor Font meningkat setelah laporan media Spanyol mengungkap adanya tudingan bahwa presiden Barcelona itu memakai aset klub untuk kegiatan politik.Font menilai acara yang dijadwalkan Laporta—di mana anggota klub dapat berfoto bersama maskot dan trofi-trofi terbaru—merupakan bentuk penyalahgunaan.Font menegaskan bahwa aset tersebut seharusnya tidak digunakan untuk menguntungkan salah satu calon. Ia menuliskan kritik tajam melalui media sosial."Berkampanye dengan sumber daya klub merupakan konflik kepentingan dan, kemungkinan besar, tindakan ilegal," tulisnya.Font bahkan menjawab secara sarkastis dengan menuntut perlakuan serupa."Kita harus meminta klub untuk meminjamkan maskot CAT dan trofi dari gelar musim lalu untuk acara yang kita adakan Senin ini."Tuduhan ini mencuat tepat sebelum Font menggelar acara serupa untuk para anggota, membuat tensi politik dalam internal klub semakin meningkat.Baca juga: Legenda Barcelona Gerard Pique Sorot Potensi Besar Sepak Bola IndonesiaAFP/NICOLAS TUCAT Gelandang Barcelona Fermin Lopez bereaksi pada laga Liga Champions antara Club Brugge dan FC Barcelona di stadion Jan Breydelstadion, di Bruges, pada tanggal 5 November 2025.Di tengah kontroversi ini, Joan Laporta tetap menjadi kandidat terkuat untuk melanjutkan masa kepemimpinannya di Barcelona.Laporan media Spanyol menyebutkan Laporta siap mencalonkan diri untuk masa jabatan lima tahun berikutnya setelah melalui periode yang ia sebut sebagai “salah satu yang paling menantang” dalam sejarah klub.
(prf/ega)
Joan Laporta Dituduh Victor Font Gunakan Keuntungan Klub untuk Politik
2026-01-11 03:41:33
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 03:33
| 2026-01-11 03:24
| 2026-01-11 03:14
| 2026-01-11 01:54
| 2026-01-11 01:52










































