- Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri, angkat bicara usai timnya mengalahkan Hellas Verona dalam lanjutan Liga Italia (Serie A) 2025-2026, Minggu malam WIB.Laga pekan ke-17 Liga Italia 2025-2026 antara AC Milan vs Verona tersaji di Stadion San Siro.Pertandingan AC Milan vs Verona berakhir dengan skor 3-0, untuk kemenangan tim tuan rumah.Gol-gol AC Milan dicetak oleh Christian Pulisic (45+1') dan Christopher Nkunku (48'pen, 53').Kemenangan atas Verona membuat AC Milan mengoleksi 35 poin dari 17 pertandingan Liga Italia 2025-2026.Baca juga: AC Milan Perkuat Lini Belakang, Bek Juventus dan Inter Masuk RadarRossoneri unggul dua angka atas Inter Milan yang berada di posisi kedua.Selain menjaga konsistensi di papan atas Serie A, kemenangan ini juga menjadi momen kebangkitan bagi Christopher Nkunku.Penyerang asal Prancis tersebut sukses mengakhiri puasa golnya di Liga Italia 2025-2026 dengan mencetak dua gol pada laga ini.Di sisi lain, kekalahan membuat Verona semakin terpuruk di papan bawah. Tim tamu harus rela tertahan di peringkat ke-18 dengan raihan 12 poin.Usai laga, Massimiliano Allegri mengaku kurang puas dengan penampilan AC Milan pada babak pertama.Namun, ia menilai timnya menunjukkan peningkatan signifikan setelah jeda.Baca juga: Juventus Ajak AC Milan Tukar Christopher Nkunku dengan Federico GattiPelatih berusia 58 tahun itu juga memberikan pujian khusus kepada Christopher Nkunku yang dinilainya memiliki potensi besar untuk terus berkembang.“Itu wajar. Dia orang baik yang ingin berprestasi," ungkap pelatih berusia 58 tahun itu dikutip dari Football Italia."Dia berhasil mencetak gol pertamanya hari ini dan kemudian setelah penalti, mencetak gol yang memang sudah menjadi ciri khasnya."AFP/PIERO CRUCIATTI Hasil AC Milan vs Verona dalam lanjutan Liga Italia (Serie A) 2025-2026, Minggu malam WIB, berakhir dengan skor 3-0, Christopher Nkunku menyumbang dua gol."Saya pikir dia bisa terus berkembang dan meningkatkan kemampuannya seperti pemain lain,” lanjutnya.
(prf/ega)
Kata-kata Massimiliano Allegri Usai Hasil AC Milan Vs Verona 3-0
2026-01-11 23:28:54
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 22:57
| 2026-01-11 21:55
| 2026-01-11 21:10
| 2026-01-11 21:10










































