JAKARTA, - Perjalanan dari Blok M di Jakarta Selatan menuju Kota Bogor, Jawa Barat hanya memakan biaya Rp 3.500 jika menggunakan Transjakarta P11 Blok M-Bogor.Dengan biaya murah, bus ini dapat menembus kemacetan karena melintas di Jalan Tol Lingkar Luar Bogor dan Tol Jagorawi.Baca juga: Disewakan, 38 Ruang Usaha di Blok M Hub, Tarif Masih RahasiaSelain itu, layanan ini juga berhenti di sejumlah titik strategis seperti pusat perbelanjaan atau mal.Dari Bogor ke Blok MBotani Square - Sentul City (hanya dilintasi pada hari Sabtu, Minggu dan libur nasional) - Mal Bellanova Sentul - Sentul - Simpang Sentul - Pintu Tol Citeureup 1 - Cibubur Junction - Pancoran Arah Barat - Tegal Mampang - Rawa Barat - Pasar Santa - Kejaksaan Agung - Blok M Jalur 5Dari Blok M ke BogorBlok M Jalur 5 - Pasar Santa - Rawa Barat - Pancoran Arah Timur - Pancoran Tugu - Buperta Cibubur - Pintu Tol Citeureup 2 - Monumen Pancakarsa - Mal Bellanova Sentul - Sentul City (hanya dilintasi pada hari Sabtu, Minggu dan libur nasional) - Botani SquareBerdasarkan pantauan Kompas.com pada Minggu , Transjakarta P11 melintasi beberapa mal yang dapat menjadi tujuan rekreasi akhir pekan.Baca juga: Blok M Hub, Harapan Baru UMKM Kuliner Pasca Lonjakan Harga SewaBerikut daftarnya:1. Botani SquareBotani Square merupakan titik pemberangkatan awal dan pemberhentian akhir Transjakarta P11.Mal yang telah dibuka sejak tahun 2006 tersebut memiliki luas sekitar 42.000 meter persegi yang menawarkan berbagai macam tenant.Mulai dari produk fesyen, restoran, kafe, barang elektronik, hiburan keluarga, hingga toko buku Gramedia.2. AEON Mall SentulTransjakarta P11 juga berhenti di halte yang terletak tepat di depan AEON Mall Sentul City. Meskipun demikian, halte ini hanya melayani Transjakarta P11 pada akhir pekan dan hari libur nasional.
(prf/ega)
Tempat Nongkrong Sepanjang Jalur Bogor-Blok M, Ongkos Cuma Rp 3.500
2026-01-12 14:02:50
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 13:53
| 2026-01-12 13:44
| 2026-01-12 11:50










































