JAKARTA, — Perum Bulog berkolaborasi dengan Kementerian Koordinator Bidang Pangan Republik Indonesia menggelar kegiatan Penjualan Pangan Murah bagi komunitas pengemudi ojek online di Kota Tangerang, Banten, Kamis .Program ini turut didukung oleh Gojek dan Grab, dilaksanakan di Gudang Bulog Sangiang Periuk, Kota Tangerang.Dalam kegiatan ini, Bulog menerima penugasan dari Kemenko Pangan untuk menyediakan 900 paket pangan murah, yang selanjutnya diserahkan kepada Kemenko Pangan untuk disalurkan kepada mitra pengemudi ojek online.Baca juga: Dirut Bulog Pastikan Kecukupan Bantuan Pangan untuk Korban Bencana di Sumaterafreepik.com Ilustrasi beras. BPS mencatat produksi beras 2025 naik sehingga impor bergeser ke kebutuhan khusus.Setiap paket terdiri dari beras premium 5 kilogram, gula 1 kilogram, tepung terigu 1 kilogram, dan minyak goreng 1 liter.Deputi Bidang Koordinasi dan Tata Niaga dan Distribusi Pangan Kemenko Pangan Tatang Yuliono menyampaikan, program tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada pengemudi ojek online yang dinilai memiliki peran strategis dalam aktivitas distribusi pangan dan layanan masyarakat sehari-hari.“Program pangan murah ini didedikasikan untuk komunitas ojek online sebagai bentuk apresiasi atas peran strategis mereka. Paket pangan yang seharusnya bernilai sekitar Rp 190.000 dapat diperoleh dengan harga Rp 100.000, bahkan sebagian diberikan secara gratis melalui dukungan Gojek dan Grab,” ujar Tatang.Ia menambahkan, pelaksanaan penjualan pangan murah ini tidak hanya dilakukan di Tangerang, melainkan akan berlanjut di berbagai daerah lain.Baca juga: Bulog dan Pemkab Sampang Sepakat Bangun Fasilitas Pasca Panen ModernSetelah Tangerang, kegiatan serupa direncanakan berlangsung di Semarang dan sejumlah kota lainnya dengan menyasar beragam komunitas masyarakat.Direktur Utama Perum Bulog Ahmad Rizal Ramdhani menegaskan komitmen perseroan dalam mendukung program sinergi lintas kementerian dan kerja sama dengan mitra strategis tersebut, terutama dalam menjaga keterjangkauan harga pangan.
(prf/ega)
Program Pangan Murah Bulog Sasar Pengemudi Ojol di Tangerang
2026-01-12 09:21:13
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 08:59
| 2026-01-12 08:54
| 2026-01-12 08:27
| 2026-01-12 08:26
| 2026-01-12 07:03










































