IEU-CEPA Jadi Angin Segar, Mercedes-Benz Bidik Lonjakan Pasar Mobil Premium

2026-01-12 07:56:58
IEU-CEPA Jadi Angin Segar, Mercedes-Benz Bidik Lonjakan Pasar Mobil Premium
JAKARTA, - Implementasi perjanjian dagang Indonesia-European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement (IEU-CEPA) mulai memantik optimisme dari pabrikan otomotif Eropa yang beroperasi di Indonesia.Salah satunya Mercedes-Benz Indonesia, yang menilai kebijakan itu dapat menjadi dorongan bagi penguatan pasar mobil premium di Tanah Air.Penghapusan tarif impor kendaraan utuh (completely built up/CBU) dari 50 persen menjadi 0 persen dalam rentang waktu lima tahun dinilai membuka peluang baru bagi produsen mobil Eropa untuk memperluas portofolio dan meningkatkan daya saing harga.Baca juga: Dubes Uni Eropa: Indonesia Lebih Untung dari Malaysia Jika IEU-CEPA Dilaksanakan Chief Executive Officer Mercedes-Benz Indonesia, Donald Rachmat, melihat perjanjian IEU-CEPA sebagai langkah positif yang berpotensi memberi nilai tambah bagi industri otomotif nasional.Ia yakin kesepakatan itu bisa mendorong industri otomotif di Tanah Air untuk berkembang lebih jauh.Mercedes-Benz juga memandang kesepakatan dagang tersebut sebagai kesempatan untuk meningkatkan kontribusinya terhadap pasar kendaraan premium.“Yang bisa kami yakini adalah pemerintah ketika mengambil keputusan untuk melakukan kerja sama ini tentu yang terbaik bagi Indonesia” ujar Donald saat konferensi pers Jambore Nasional XX Mercedes-Benz Club Indonesia 2025, Jakarta Selatan, Minggu .Baca juga: Finalisasi I-EU CEPA, Kadin Siap Perluas Akses Ekspor ke EropaLebih jauh, Mercedes-Benz Indonesia masih menunggu petunjuk teknis (juknis) dari kesepakatan IEU-CEPA.Meski perjanjiannya sudah ditandatangani, perusahaan belum mengetahui kapan implementasi CBU diberlakukan, termasuk jenis produk yang akan dibebaskan dari tarif impor utuh.“Saat ini kami dari prinsipal masih menunggu juklak. Perjanjian memang sudah ditandatangani, tetapi kami belum tahu timing implementasinya kapan, dan produk apa saja yang masuk dalam perjanjian tersebut. Kami belum menerima detailnya,” paparnya.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#5

Pada hari penerapan, ganjil genap berlaku dalam dua sesi, yakni pagi pukul 06.00–10.00 WIB dan sore pukul 16.00–21.00 WIB. Pengendara yang melintas di akses tol yang terhubung langsung dengan jalan ganjil genap tetap wajib menyesuaikan pelat nomor kendaraan.Baca juga: Wisatawan Menuju Gunungkidul Diimbau Gunakan Jalur AlternatifAdapun 28 akses gerbang tol di Jakarta yang terkena ganjil genap pada pekan ini sebagai berikut:1. Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang2. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso3. Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 24. Off ramp Tol Tomang/Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama5. Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 16. Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan7. Off ramp Tol Slipi/Palmerah/Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar8. Off ramp Tol Benhil/Senayan/Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda9. Off ramp Tol Kuningan/Mampang/Menteng sampai simpang Kuningan10. Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 211. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai simpang Pancoran12. Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet13. Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 214. Off ramp Tol Tebet/Manggarai/Pasar Minggu sampai Jalan Pancoran Timur II15. Off ramp Tol Cawang/Halim/Kampung Melayu sampai simpang Jalan Otto Iskandardinata-Jalan Dewi Sartika16. Simpang Jalan Dewi Sartika-Jalan Otto Iskandardinata sampai Gerbang Tol Cawang17. Off ramp Tol Halim/Kalimalang sampai Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang18. Jalan Cipinang Cempedak IV sampai Gerbang Tol Kebon Nanas19. Jalan Bekasi Timur Raya sampai Gerbang Tol Pedati20. Off ramp Tol Pisangan/Jatinegara sampai Jalan Bekasi Barat21. Off ramp Tol Jatinegara/Klender/Buaran sampai Jalan Bekasi Timur Raya22. Jalan Bekasi Barat sampai Gerbang Tol Jatinegara23. Simpang Jalan Rawamangun Muka Raya-Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun24. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya25. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan26. Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas27. Off ramp Tol Cempaka Putih/Senen/Pulogadung sampai simpang Jalan Letjend Suprapto-Jalan Perintis Kemerdekaan28. Simpang Jalan Pulomas sampai Gerbang Tol Cempaka Putih

| 2026-01-12 06:03