SURABAYA, - Memasuki libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru), suasana Kebun Binatang Surabaya (KBS) lebih ramai dibanding hari biasanya.Pengunjung dari berbagai daerah datang ke Kebun Binatang Surabaya bersama keluarga dari berbagai kalangan usia mulai dari anak-anak sampai orang tua.Sebagian pengunjung sudah datang sejak pagi hari. Tapi, saat siang juga tak kalah ramai. Mereka menikmati sejumlah wahana yang ditawarkan KBS di momen Nataru.Baca juga: Bus Trans Jatim Koridor Malang Diserbu Wisatawan Libur NataruPengunjung berfoto-foto, mengabadikan momen di spot-spot bersama satwa andalan. Dan, memberi makan satwa atau feeding time untuk buaya, gajah, jerapah, komodo, rusa sampai singa.“Natal tahun ini luar biasa dibanding tahun sebelumnya. Per hari ini, sampai pukul 12.00 WIB, jumlah pengunjung di KBS sudah mencapai 15.000 orang,” kata Humas KBS, Lintang Ratri Sunarwidhi kepada Kompas.com, Kamis .Baca juga: Pasukan Oren Cianjur Siaga Satu, Sampah Melonjak di Momen NataruLintang mengatakan, lonjakan pengunjung di KBS terlihat sejak akhir pekan lalu. Puncaknya, diprediksi pada Minggu dengan target 50.000 pengunjung per hari.Ia berharap, di momen Nataru 2025, KBS bisa mencapai target 200.000 pengunjung dengan didukung wahana-wahana baru, salah satunya feeding time singa.“Jadi bagi para pengunjung yang mau face to face dengan singa silakan ke KBS dengan feeding time,” ucap Lintang.Untuk menikmati wahana feeding time singa, pengunjung bisa merogoh gocek sebesar Rp 50.000 satu paket keluarga. Daging segar siap disantap singa mulai jam 09.00 hingga 10.00 WIB.Selain itu, KBS juga meramaikan libur Nataru dengan wahana Komogo. Maskot KBS Uncle Komo akan mengajak pengunjung pawai bersama satwa berkeliling ke area wisata.“Komogo nanti diarahkan dengan pawai satwa di sekitaran sini, hewannya ada ular, burung, unta, dan sebagainya,” terangnya.Salah satu pengunjung asal Perak, Surabaya, Tyas (32) berlibur di KBS bersama suami dan anaknya di hari Natal karena dekat dengan rumah.“KBS juga kan harganya terjangkau, kalau punya anak kecil ini lebih efisien dan kebetulan kami juga sering ke sini,” ujarnya.Selain melihat-lihat satwa, Tyas menikmati wahana naik perahu dan kids zoo untuk anaknya saat mengunjungi di KBS.“Suasananya ramai dibanding biasanya. Kebetulan udah pernah beberapa wahana jadi tadi perahu, jadi cuma keliling, kids zoo,” pungkasnya.
(prf/ega)
Ribuan Pengunjung Nikmati Momen Memberi Makan Satwa di Kebun Binatang Surabaya
2026-01-11 03:39:53
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 03:32
| 2026-01-11 03:18
| 2026-01-11 02:52
| 2026-01-11 02:52
| 2026-01-11 02:51










































